Sidak Lapangan, Kadis Perdagangan Lampura: ”Gas Elpiji 3 Kg Normal”

Rabu 02-08-2023,14:16 WIB
Reporter : Eka
Editor : Devi Oktaviansyah

RADARMETRO - Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Lampung Utara, Hendri beserta jajarannya melakukan inspeksi mendadak (sidak) terkait harga dan pasokan gas elpiji 3 kg, di agen dan pangkalan, Rabu (2/8/2023). 

Sidak yang di beberapa lokasi agen dan pangkalan elpiji 3 kg tersebut, menyikapi banyaknya keluhan masyarakat terkait kelangkaan dan tingginya harga elpiji 3 kg, dalam seminggu terakhir ini.

Usai sidak di pangkalan elpiji di Jalan Inpres Kotabumi, Hendri mengatakan, bisa dilihat langsung, persediaan elpiji 3 kg sudah mulai normal kembali. 

BACA JUGA:Masyarakat Diminta Lakukan Registrasi Sebelum Membeli Gas LPG 3 Kg, Ini Alasan Pemerintah

Terjadinya kelangkaan elpiji 3 kg beberapa hari terakhir, lanjutnya, disebabkan karena adanya beberapa hari libur. Sehingga pasokan dari agen ke pangkalan sedikit terhambat. Akibatnya terjadi keterlambatan pasokan.

”Ingat ya, elpiji 3 kg ini hanya untuk masyarakat kurang mampu. Jadi bagi masyarakat kelas menengah ke atas dan ASN, tidak diperbolehkan untuk memakai gas 3 kg,” tegasnya.

BACA JUGA:Gas ”Melon” Langka, Warga Lampura Rela Antre dan Bayar Mahal

Kategori :