”Dengan cara aktif melibatkan diri dalam kegiatan pembangunan. Terutama pembangunan keluarga, guna menuju keluarga yang bahagia dan sejahtera,” harap Yusbariah.
Dalam era baru pembangunan nasional dengan nuansa globalisasi reformasi, kata dia, menuju kehidupan demokrasi yang lebih baik.
Kepengurusan TP-PKK mempunyai visi untuk meningkatkan peran-serta perempuan, dalam rangka menyukseskan pembangunan di segala bidang.
BACA JUGA:Canggih! BKD Lamsel Bakal Kenalkan Sistem Absen Online Berbasis Android ke OPD
”Oleh karena itu, kaum wanita harus mampu meningkatkan kualitas diri, dengan membuka wawasan dan pengetahuan terhadap segala perkembangan zaman.
Untuk itu, marilah kita bersama-sama menyatukan visi serta langkah kita, untuk mendukung dan mensukseskan pembangunan di Kabupaten Lampung Timur ini,” tandas Yusbariah.