H+6 Lebaran, Pemudik Pada Arus Balik Mulai Menurun

Jumat 28-04-2023,18:00 WIB
Reporter : Ria Riski AP
Editor : Devi Oktaviansyah

RADARMETRO - Hingga H+6 Hari Raya Idul Fitri (Lebaran) sejumlah pemudik masih tampak melakukan perjalanan pulang ke daerahnya masing-masing. Meski demikian jumlah pemudik pada arus balik kali mulai menunjukan penurunan dibandingkan hari sebelumnya.

"Kalau hari ini masih agak ramai, soalnya keberangkatan kemarin ada yang tertunda, jadi berangkat hari ini. Namun dibandingkan hari sebelumnya ya sudah mulai turun," ujar Kepala Terminal Mulyojati, Metro Barat, Dwi Hera Pratiwi, Jumat (28/4/2023).

Menurutnya, berdasarkan data jumlah pemudik tahun ini menunjukan peningkatan. Kondisi ini terutama terjadi pada puncak arus balik pada 26 April lalu atau tepatnya H+4 lebaran.

BACA JUGA:Tren Baru di Musim Panas, Masyarakat Beralih Menggunakan AC

"Berdasarkan catatan kita pada puncak arus balik kemarin untuk jumlah keberangkatan PNP dari Terminal Mulyojati sebanyak 244 penumpang. Jumlah ini baik dari bus AKAP (Angkutan Kota Antar Provinsi) maupun AKDP (Angkutan Kota Dalam Provinsi)," paparnya.

Ia menambahkan, untuk pemantauan arus mudik dan balik tahun ini berjalan lancar. Kondisi tersebut baik terjadi pada bus angkutan maupun keamanan para pemudik di Terminal Mulyojati.

"Untuk pemantauan arus balik dan mudik alhamdulilah aman dan lancar. Setiap hari kita juga dapat bantuan pengamanan dari Polres Metro," tukasnya.

BACA JUGA:Mengenakan Pita Hitam Selama Sepekan, Wujud Solidaritas Sesama Dokter di Lampung

Kategori :