“Pada 2024 ini ada dua inovasi Pringsewu yang masuk dalam Final Lomba Anugerah Inovasi Daerah Provinsi Lampung kategori umum, yakni Inovasi Mesin Pengolahan Limbah Plastik Multifungsi dan Prototype Reaktor Batch untuk Pirolisi Biomassa dengan Automatic Temperatue Controller. Kami berharap kedua inovasi ini juga akan kembali menorehkan prestasi yang membanggakan,” ujarnya.
BACA JUGA:Dinas Sosial Salurkan Bantuan Mantra pada Desember 2024 Sebanyak 5000 Kpm
Seminar ini dihadiri Dirjen Pengelolaan Sampah Limbah dan B3 (PSLB3) Kementerian Lingkungan Hidup RI Rosa Vivien Rahmawati, Rektor Universitas Lampung Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriyani, Perencana Ahli Utama Direktorat Pemanfaataan Riset dan Inovasi Kementerian/Lembaga, Masyarakat dan UMKM Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), jajaran Pemprov Lampung, Pemkab Pringsewu beserta DPRD dan forkopimda Pringsewu, serta para Kepala Bappeda, Balitbangda, Bapperida, Brida dan Kadis Lingkungan Hidup kabupaten/kota se-Provinsi Lampung.
Pada kesempatan tersebut, Pj.Gubernur Lampung juga menyerahkan Piagam Penghargaan dari Lampung Post kepada Pemkab Pringsewu atas peran dan kontribusi aktif dalam program pengelolaan sampah di Provinsi Lampung yang diterima oleh Pj.Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan.