Kabar Gembira Untuk Honorer, Lowongan CPNS dan PPPK September 2023

Kabar Gembira Untuk Honorer, Lowongan CPNS dan PPPK September 2023

Foto: Lowongan CPNS dan PPPK akan dibuka September 2023. Lebih dari 1 juta formasi tersedia, 80 persen ditujukan untuk honorer menjadi PPPK dan sisanya bagi fresh graduate.-(Istimewa)-

RADARMETRO - Pemerintah Pusat akan membuka lebih dari 1 juta lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada September 2023. Dari keseluruhan, 80 persen untuk yang saat ini menjadi honorer.

Hal itu diungkapkan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MENPAN-RB), Abdullah Azwar Anas. Pihaknya kini tengah mempersiapkan proses validasi data kebutuhan pegawai pemerintah.

"September nanti, ini masih divalidasi," ujar Anas dikutip dari detikFinance pada Jumat (21/7/2023).

Anas mengatakan saat ini pihaknya mencatat ada 1.030.751 lowongan yang tersebar di kementerian/lembaga dan pemerintahan.

Selanjutnya, skala prioritas penerimaan akan diberikan kepada para honorer untuk naik menjadi PPPK sebanyak 80 persen.

BACA JUGA:Anggota DPRD Diduga Asyik Main Game Judi Online Slot Saat Rapat Paripurna Berlangsung

Sementara 20 persen sisanya akan menampung fresh graduate yang ingin mengabdikan diri sebagai ASN.

"Honorer kita prioritaskan karena mereka telah mengabdi kepada layanan publik di pemerintahan pusat maupun daerah," tuturnya.

Berikut rincian formasi kebutuhan CPNS dan PPPK pada instansi pusat maupun daerah:

1. Instansi Pusat

CPNS Dosen sebanyak 15.858, CPNS tenaga teknis lainnya 18.595, PPPK Dosen 6.742, PPPK Guru 12.000, PPPK tenaga kesehatan 12.719, dan PPPK tenaga teknis lainnya 15.205.

2. Instansi Daerah

PPPK Guru sebanyak 580.202, PPPK tenaga Kesehatan 327.542, PPPK tenaga teknis lainnya 35.000.

Selain itu, lowongan CPNS dan PPPK juga akan dibuka untuk mengalokasikan lulusan dari sekolah kedinasan yakni sebanyak 6.259.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: