Ini Kegunaan Aplikasi DANA

Ini Kegunaan Aplikasi DANA

Foto: Ilustrasi--

RADARMETRO - Tertarik untuk menggunakan DANA? Kamu harus tahu apa saja layanan yang disediakan platform dompet digital ini. Secara garis besar, inilah kegunaan aplikasi DANA.

1. Membeli pulsa

Tidak perlu lagi pergi ke tukang jual pulsa atau ATM jika pulsa handphone habis. Kini, kamu bisa membeli pulsa lewat aplikasi DANA yang ada di handphone milikmu. Hemat waktu, kan?

2. Membayar tagihan bulanan

Kamu juga bisa membayar berbagai tagihan bulanan lewat aplikasi DANA. Mulai dari tagihan listrik, air (PDAM), premi asuransi, BPJS Kesehatan, internet, TV kabel, dan lain sebagainya.

3. Membayar belanja di merchant offline dan online

DANA tidak hanya bisa digunakan untuk membayar barang yang kamu beli secara online, seperti voucher game atau tiket bioskop tetapi juga offline.

Kini sudah banyak merchant offline yang menerima pembayaran via DANA, terutama di pusat perbelanjaan/mal besar.

Aplikasi DANA mempunyai dua fitur utama, yaitu Wallet atau dompet digital dan Kirim dan Minta DANA.

Apakah DANA mempunyai fitur pinjaman online? Jawabannya adalah tidak. Hingga saat ini, dompet digital DANA tidak bisa digunakan untuk meminjam uang.

1. DANA Wallet atau Dompet Digital

Fitur pertama DANA adalah dompet digital yang mempunyai lima menu yaitu DANA Premium, Top Up, Simpan Kartu Bank, Tarik Saldo, dan Bayar.

BACA JUGA:Cara Mudah Isi Saldo DANA Lewat ATM, m-Banking, dan Internet Banking

DANA Premium adalah jenis akun DANA yang bisa menyimpan saldo hingga Rp10 juta. Sementara DANA biasa hanya mampu menyimpan uang maksimal Rp2 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: