Busroni, Waka I DPRD Tubaba Minta PUPR Tunda PHO
Foto: Busroni, Waka I DPRD yang juga Ketua DPC Demokrat Kabupaten Tubaba.-(Sudirman)-
RADARMETRO - Terkait dugaan pengurangan volume pekerjaan oleh oknum rekanan CV Eka Zahra, Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tulangbawang Barat (Tubaba) Busroni minta tunda PHO.
Hal tersebut ia sampaikan saat dihubungi translampung.id (grup radarmetro.disway.id) via telepon pada (15/09/2023) sekira pukul 21.34 WIB.
Menurutnya, jika demikian pekerjaan tersebut dan tidak sesuai spesifikasi pekerjaan pihak DPRD melalui Komisi III akan turun ke lokasi bersama pihak Dinas PUPR.
BACA JUGA:Peningkatan Jalan Lingkungan Tiyuh Panaragan Diragukan, PHO Ditunda
"Jika berkaitan dengan pengurangan volume oleh rekanan, kita akan tindak secara tegas dengan merekomendasi Dinas PUPR agar tidak dilakukan Provisional Hand Over (PHO) jika perlu perusahaan itu diblacklist," kata Busroni.
Lanjut dia, seharusnya pihak rekanan dalam mengerjakan pembangunan yang menggunakan APBD harus mengutamakan mutu kualitas yang baik. Tidak boleh asal asalan.
"Jika ada dugaan pengurangan volume berarti itu sudah ada unsur kesengajaan, oleh rekanan," imbuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: