Baznas Tubaba Berikan Beasiswa Non Akademik dan Bantuan Penderita Katup Jantung Bocor

Baznas Tubaba Berikan Beasiswa Non Akademik dan Bantuan Penderita Katup Jantung Bocor

Foto: Saat pemberian beasiswa dan bantuan pengobatan jantung bocor-(Rico)-

RADARMETRO— Dalam rangka HUT TNI ke-78, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), Lampung berikan bantuan beasiswa non akademik kepada 6 siswa-siswi yang meraih medali emas pada 3 cabang olahraga. 

Kegiatan pemberian beasiswa dilaksanakan di gedung olahraga (GOR) di Tiyuh (Desa) Kagungan Ratu, pada Jumat (06/10/2023). 

Dikatakan Ketua Baznas Purwanto bahwa Baznas Tubaba memberikan bantuan beasiswa non akademik kepada 6 siswa-siswi yang meraih medali emas pada 3 cabang olahraga (cabor) di Pekan Olahraga Provinsi Lampung. 

BACA JUGA:Tingkatkan Zakat ASN, Baznas dan Pemkab Tubaba Gelar Program Umroh

"Untuk cabor yang meraih medali emas ada 3 cabor, yaitu cabor sepeda sport 2 siswa, cabor panjat tebing 2 siswa, dan cabor catur 2 siswa. Keenam siswa-siswi tersebut masing-masing mendapatkan medali emas. Adapun beasiswa yang diberikan yaitu senilai Rp1 juta per siswa," jelasnya. 

Kemudian di hari yang sama, Baznas juga memberikan bantuan kepada Selgia (13) penderita katup jantung bocor, warga Tiyuh Panaragan Jaya, senilai Rp3 juta. 

BACA JUGA:Baznas Tubaba Kembali Berikan Bantuan

"Berharap, semoga pemberian bantuan yang telah Baznas berikan dapat meringankan biaya pengobatan bagi Selgia dan keluarga," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: