Ini Sosok Ketua Pemuda Pancasila Punggur
Foto: Pelantikan Pemuda Pancasila Kecamatan Punggur yang penuh semangat.-(Dicky)-
RADARMETRO - Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila menggelar rapat pemilihan pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Punggur.
Dalam hasil rapat PAC Kecamatan Punggur yang dihadiri 9 kampung di kecamatan tersebut sebagai peserta rapat, mendaulat Suparno secara aklamasi menjadi Ketua PAC PP Kecamatan Punggur.
Dalam acara dihadiri langsung oleh Ketua MPC PP Lampung Tengah Samsuri, Sekretaris Ansori, Bendahara Dicky Purna Jaya, dan jajaran Waka I Irwan Hanim, Waka II Harry Ridwansyah, Waka III Rosidi, serta Ketua Dewan Pakar Rusli.
Ketua MPC PP LT Samsuri membuka acara rapat dan sekaligus melantik kepengurusan PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Punggur.
dalam pidatonya Ketua MPC Samsuri Menyampaikan bahwa rapat PAC merupakan kewajiban MPC untuk dibentuk di setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Tengah.
BACA JUGA:UI Watch dan Kelompok Pancasila Berdaulat Bangsa Tekankan Pentingnya Koreksi Sistem Bernegara
Pembentukan kepengurusan adalah mandat organisasi.
Maka ia berkomitmen untuk mewujudkan pembentukan PAC di seluruh kecamatan Kabupaten Lampung Tengah (28 kecamatan).
Dalam suasana yang penuh semangat, Ketua MPC Samsuri mengapresiasi pula komitmen PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Punggur yang siap menjalankan tugasnya di kecamatan setempat.
Ia pula memberikan arahan dan harapannya agar organisasi ini terus berkembang dan memberikan kontribusi positif kepada masyarakat.
"1000 langkah kedepan dimulai dari langkah pertama," ujar Samsuri.
Ia juga mengucapkan yel-yel Pemuda Pancasila.
“Sekali layar terkembang, surut kita berpantang,” kata Samsuri yang membakar semangat seluruh peserta rapat yang hadir.
Terlihat pula di acara tersebut kader Pemuda Pancasila sebagai Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) Pemuda Pancasila Lampung Tengah Abdullah Sura Jaya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: