Kelancaran Lalin dan Keamanan Fasilitas Jadi Prioritas Punggur di Malam Idulfitri 1444 Hijriyah

Kelancaran Lalin dan Keamanan Fasilitas Jadi Prioritas Punggur di Malam Idulfitri 1444 Hijriyah

Foto: Apel pasukan gabungan pengamanan malam Idulfitri 1444 Hijriyah dipimpin oleh Kapolsek Punggur, AKP M Hasbi Eko Purnomo, didampingi Camat Punggur, Sukistoro, di halaman Kantor Kecamatan setempat.-(MH Naim)-

RADARMETRO - Personel gabungan Kecamatan Punggur, Lampung Tengah, diterjunkan dalam pengamanan malam Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriyah, Jumat (21/4/2023). Lancarnya lalu lintas (Lalin) dan juga keamanan fasilitas Kecamatan Punggur jadi prioritas pengamanan.

“Ada dua fokus keamanan pada malam hari ini, kelancaran lalu lintas dan juga keamanan fasilitas di Kecamatan Punggur,” ujar Camat Punggur, Sukistoro.

"Pengamanan fasilitas yang ada di Kecamatan Punggur, ada SPBU komplek perkantoran, pasar, supaya aman," tambah Sukistoro.

Selain pengamanan malam Idulfitri, dukungan melalui LINMAS juga akan menggandeng TNI dan Polri untuk mengamankan rumah warga saat ditinggalkan Salat Ied esok hari.

"Seperti yang sudah kita laksanakan di saat Salat Ied pagi besok itu betul betul memang masyarakat kita berangkat ke masjid semua," ungkapnya.

Selain itu, Kapolsek Punggur, AKP M Hasbi Eko Purnomo, mengatakan bahwa anggota kepolisian telah mengamankan sejumlah titik rawan. Dipastikan Punggur aman dari tindak kejahatan kriminal saat malam Idulfitri.


Foto 2 :Foto: Pasukan Gabungan Pengamanan Malam Idulfitri 1444 Hijriyah dipimpin oleh Kapolsek Punggur.-(MH Naim)-

BACA JUGA: Cuti Bersama Idulfitri, 55 Apotek di Metro Tetap Buka

"Saya rasa titik aman di Punggur kita sudah amankan ya, jadi di sini akan kondusif," ujarnya.

Hasbi mengungkapkan, malam Idulfitri lali ini sejumlah 12 personel Polsek Punggur akan ditempatkan pada titik rawan kemacetan lalu lintas.

"Untuk pasukan sendiri kita tempatkan di tiga titik, di SPBU, Perempatan Pasar Punggur, dan Tugu Nanas," tandasnya.

Pengamanan malam Idulfitri 1444 Hijriyah diawali dengan pasukan apel yang dipimpin langsung Kapolsek Punggur, AKP M Hasbi Eko Purnomo, didampingi Camat Punggur, Sukistoro.

Apel pasukan berlangsung di Halaman Kantor Kecamatan Punggur sekira pukul 20.00 WIB. Kemudian pasukan langsung ke titik-titik pengamanan yang telah disiapkan.

Mengumpulkan pasukan pengamanan malam Lebaran 2023 ini terdiri dari TNI, Polri, Satpol-PP, Linmas, dan juga Paguyuban Pambers.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: