Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Rampung, KPU Sebut Tingkat Partisipasi Masyarakat di Metro Tinggi!

Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara  Rampung, KPU Sebut Tingkat Partisipasi Masyarakat di Metro Tinggi!

Foto : Proses rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilu 2024 rampung dilaksanakan. -(Ria Riski A.P)-

RADARMETRO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro menyebut tingkat partisipasi masyarakat dalam pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024 cukup tinggi. 

Di mana hingga rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara oemilu 2024 tingkat partisipasi masyarakat mencapai hingga angkat 83 persen. 

Demikian disampaikan 

Ketua KPU Metro, Nurris Septa Pratama dikonfirmasi awak media usai memimpin rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilu di Widia Grande Hotel, Rabu  (28/2/2024).

Ia mengatakan partisipasi masyarakat cukup tinggi dalam pemilu tahun 2024 ini cukup tinggi. 

"Untuk partisipasi, setelah kita lihat dari rekapitulasi, alhamdulillah kita cukup tingg. Berada di angka 83 persen untuk Pemilu 2024. Dan dibanding Pemilu 2019 hampir sama," jelasnya.

BACA JUGA:KPU Metro Lakukan Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilu, Berikut Prosesnya!

Ia menjelaskan, hasil rekapitulasi tersenjt nanti akan diserahkan ke KPU Provinsi Lampung.

"Hari ini juga kita serahkan hasil ini ke KPU Provinsi Lampung. Kami akan akan menunggu jadwal rekapitulasi untuk merekap empat pemilihan," terangnya.

Keempat pemikiha tersebut diantaranya Pemilu Presiden, DPD, DPR RI, dan Provinsi.

"Untuk empat pemiliha ini menunggu jadwal rekap di tingkat Provinsi Lampung," bebernya. 

Diakuinya, bahwa proses penghitungan suara lima Pemilihan di Kota Metro berjalan dengan lancar dan aman. Proses rekapitulasi juga diawasi langsung oleh Bawaslu dan saksi-saksi. 

"Alhamdulillah, prosesnya berjalan dengan lancar dan aman. Artinya semua proses memang diawasi oleh Bawaslu, saksi," katanya. 

Menurutnya, dalam rapat pleno tersebut proses koreksi dan perbaikan  cukup dinamis. Sehingga bisa menghasilkan proses yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: