Rp16,9 Milyar THR ASN Siap Dibayarkan, Target Minggu ini Cair!

Rp16,9 Milyar THR ASN Siap Dibayarkan, Target Minggu ini Cair!

Foto : Pemkot Metro tengah menyiapkan rencana pembayaran THR bagi ASN di lingkungan Pemkot Metro. -(Ria Riski A.P)-

RADARMETRO - Pemerintah Kota Metro menargetkan minggu ini Tunjangan Hari Raya (THR) bagi Aparatur Sipil Negera (ASN) di lingkungan pemerintah setempat dapat dibayarkan.

Di mana Pemkot Metro telah menyiapkan anggaran senilai Rp16,9 milyar untuk pembayaran THR bagi ASN di lingkungan pemerintah setempat.

Demikian disampaikan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Metro, Ismet melalui Sekretaris BPKAD Afrizal, didampingi Kabid Anggaran dan Perbendaharaan di BPKAD, Dyah Widyani, dikonfirmasi radarmetro.disway.id, Rabu (27/3/2024).

Ia mengatakan, bahwa sesuai dengan aturan, pembayaran THR dapat dilakukan paling cepat 10 hari sebelum Hari Raya Idul Fitri.

"THR sesuai aturan paling cepat 10 hari kerja sebelum hari raya. Jadi kan paling cepat itu kan hari Jumat kemarin, sebenarnya sudah bisa dibayar. Tapi kan kita bayar itu pakai daftar gaji taspen dan kemarin baru keluar daftarnya," terangnya.

Menurutnya, selain membayarkan THR ASN dan tenaga honorer, tahun ini ASN juga akan mendapatkan Tambahan Tunjangan Pegawai (TPP).

Meski demikian TPP yang akan dibayarkan tersebut tidak sepenuhnya, melainkan hanya 50 persen dari nilai TPP.

BACA JUGA:Kabar Gembira, Tenaga Honorer di Metro Bakal Dapat THR

"Untuk TPP direncanakan kita bayarkan, tetapi tidak full, 50 persen sama seperti tahun kemarin," bebernya.

Ia menjelaskan, untuk besaran nilai THR yang akan diberikan kepada ASN tahun ini mencapai Rp16,9 milyar. THR tersebut diperuntukan bagi 3.666 pegawai.

Meski begitu, jummlah THR tersebut belum termasuk dengan TPP dan THR bagi tenaga honorer. 

"Untuk total THR ASN yang akan dibayarkan itu Rp16,9 milyar. Sedangkan untuk TPP estimasinya mencapai Rp1,7-1,8 milyar," jelasnya.

Menurutnya, selain membayarkan gaji bagi ASN, tenaga honorer tahun ini juga akan mendapatkan THR. 

Di mana tahun ini jumlah THR yang diberikan mengalami kenaikan dibandingkan dengan tahun lalu sebesar Rp.1.200.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: