136 KPM Pekon Bulurejo Terima Bantuan Beras
Foto: 136 KPM Pekon Bulurejo Terima Bantuan Beras -(Reza)-
PRINGSEWU - Pemerintah Pekon Bulurejo Kecamatan Gadingrejo Kabupaten PRINGSEWU kembali menyalurkan Bantuan Pangan Nasional dari Perum Bulog. Sebanyak 136 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima masing-masing 10 kg beras.
Kepala Pekon Bulurejo, Suherman, mengatakan bantuan pangan disalurkan dalam rangka membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama mereka yang terdampak oleh situasi ekonomi. Hal tersebut merupakan komitmen pemerintah untuk mendukung kesejahteraan masyarakat.
BACA JUGA:Tunggu Penangkapan Keponakannya, Baru Polisi Periksa Musa Ahmad
"Kami berharap agar bantuan ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat. Membantu meringankan beban ekonomi keluarga penerima dan memberikan dukungan dalam memenuhi kebutuhan pangan mereka," ujarnya, Selasa (14/5).
Melalui program ini, Pemerintah Pekon Bulurejo berharap dapat terus menjadi mitra dan saling bersinergi bersama masyarakat dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan membangun komunitas yang lebih kuat dan berdaya.
"Penyaluran ini menjadi bukti nyata dan komitmen pemerintah dalam mendukung kesejahteraan masyarakat. Serta upaya konkret dalam memastikan bahwa setiap warga masyarakat memiliki akses terhadap kebutuhan pangan yang harus dipenuhi," ujarnya.
BACA JUGA:Masyarakat Rejosari Kerja Bakti Gotong royong Bongkar Gedung Balai Pekon Untuk Direnovasi
Penyaluran beras tersebut dilangsungkan di Balai Pekon Bulurejo dan tanpa dipungut biaya alias gratis. Sehingga masyarakat yang menerima merasa sangat terbantu.
Pada kesempatan tersebut, dua KPM atas Sutiyono dan Kusmiyati mengaku sangat terbantu dengan adanya bantuan beras yang diberikan pemerintah dan disalurkan oleh Pekon Bulurejo langsung kepada masyarakat yang membutuhkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: