Minim Pasokan Air, Warga Bisa Lapor di Call Center Ini!

Minim Pasokan Air, Warga Bisa Lapor di Call Center Ini!

Foto : Walikota Metro mengingatkan seluruh camat dan lurah untuk aktif memantau lingkungan warganya yang mengalami kekeringan.-(Ria Riski A.P)-

KOTA METRO, RADARMETRO.DISWAY.ID - Pemerintah KOTA METRO mengimbau masyarakat untuk melaporkan bila lingkungannya mengalami kekeringan air. 

Terlebih musim kemarau saat ini mulai dirasakan sebagian kalangan masyarakat di Kota Metro. 

Adapun masyarakat yang mengalami kekeringan air dapat melaporkan ke pemerintah. Selain melalui pamong masyarakat juga dapat melapor di Call Center 112.

Demikian disampaikan Walikota Metro Wahdi dikonfirmasi awak media beberapa waktu lalu. 

Ia mengatakan bahwa masyarakat bisa melapor ke pemerintah bila membutuhkan pasukan air akibat kemarau. 

Terlebih Pemerintah Kota Metro telah membentuk Tim Kegawatdaruratan (Integrasi Emergency Call Center) melalui Call Center 112.

Tim ini  berkolaborasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan OPD terkait kedaruratan. 

BACA JUGA:Ribuan Warga Padati Polres Pringsewu untuk Menyaksikan Puncak Festival Kuda Kepang

"Kita sudah mempunyai kader masyarakat tanggap darurat. Bahkan  Kota Metro satu-satunya daerah dari kabupaten/kota di Lampung yang memiliki Integrasi Emergency Call Center 112," terangnya. 

"Insya Allah di tahun 2025 kita sudah memiliki hanggar yang tersegmentatif. Di mana saat ada situasi kegawatdaruratan masyarakat bisa menghubungi Call Center 112,” ujarnya.

Ia menjelaskan, tak hanya masalah kekeringan di Call Center 112 tersebut masyarakat juga bisa melaporkan jika terjadi hal yang bersifat kegawatdaruratan lainnya seperti kebakaran.

"Jadi jika terjadi hal yang bersifat urgency masyarakat cukup menelfon Call Center 112 dan tidak perlu panik. Nanti akan ada tim yang turun ke lapangan, insyaallah 1×24 jam dan bebas biaya pulsa tentunya," paparnya. 

Tak hanya itu, Walikota juga meminta seluruh camat dan lurah untuk aktif memantau kondisi warganya mengalami kekeringan air. 

Menurutnya, warga yang membutuhkan pasokan air, pemerintah daerah telah menyediakan pos-pos bantuan. Ini untuk memberikan pasokan air kepada masyarakat yang membutuhkan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: