Lepas Kontingen SSB BMP Ikuti Kejurnas Sepakbola U-10 Tahun, Ini Pesan Bupati Pringsewu

Lepas Kontingen SSB BMP Ikuti Kejurnas Sepakbola U-10 Tahun, Ini Pesan Bupati Pringsewu--Dok Radarmetro.disway.id
PRINGSEWU, RADARMETRO.DISWAY.ID – Kontingen Sekolah Sepakbola (SSB) Bintang Muda Purwodadi (BMP) Kabupaten PRINGSEWU yang akan mewakili Provinsi Lampung pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sepakbola kelompok usia 10 tahun KONI Pusat 2025 di Lapangan Untung Suntoro Kopassus, Bogor, Jawa Barat, secara resmi dilepas oleh Bupati PRINGSEWU Riyanto Pamungkas di depan kantor pemkab setempat, Jumat 9 Mei 2025.
Bupati Pringsewu berpesan kepada seluruh kontingen agar dapat membangun kebersamaan, kekompakan dan persatuan antar sesama. Ia juga menekankan pentingnya pembinaan atlet sejak usia dini dan pencarian bibit atlet berbakat agar prestasi olahraga Kabupaten Pringsewu terus meningkat.
“Namun dalam mencapai pretasi tersebut, jangan hanya dibebankan kepada atlet maupun pelatih, sebab ini semua merupakan tanggungjawab bersama pemerintah dan pihak terkait, mulai atlet, pelatih, pengurus cabang olahraga hingga KONI,” ujarnya.
Menurut Bupati, hal utama yang diperlukan dalam even olahraga adalah menjunjung tinggi sportifitas. Prestasi atau target juara yang diperoleh dari even ini harus lebih baik dari sebelumnya. Karenanya, agar berusaha dengan sekuat tenaga dan semangat tinggi demi persembahan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Pringsewu dan Provinsi Lampung.
“Kejurnas ini merupakan wahana bagi atlet untuk mengembangkan dan menoreh prestasi, yang diharapkan dapat menunjang usaha pemerintah daerah dalam meningkatkan prestasi olahraga, baik di tingkat provinsi, nasional bahkan internasional,” katanya.
Ketua Kontingen SSB BMP Pringsewu Idris Ismail mengatakan anggota kontingen SSB BMP Pringsewu yang berdiri 17 November 2018 ini berjumlah 12 pemain dan 4 official, yang akan berlaga di olahraga mini soccer (sepakbola mini). Sebelumnya, kata Idris, SSB BMP mengikuti kejuaraan yang digelar KONI untuk Regional Lampung.
“Sebetulnya cukup tertatih-tatih, tetapi berkat dukungan semua pihak akhirnya kami bisa seperti sekarang ini. Mohon dukungan dan bimbingan dari Pemkab Pringsewu agar SSB BMP kedepan bisa lebih baik lagi,” harapnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: