BPBD Lamsel Sosialisasikan Rencana Pelaksanaan Kampung Tangguh Bencana
Foto: Suasana forum sosial sekaligus persiapan pelaksanaan program Kampung Tangguh Bencana di Krakatau Kahai Resort Lampung Selatan.-(Istimewa)-
RADARMETRO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan (Lamsel) melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat kumpulkan seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) hingga tingkat desa, Kamis (14/9/2023).
Berlangsung di Krakatau Kahai Resort Lampung Selatan, hadir Dinas Sosial, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dinas Lingkungan Hidup, dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah.
Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari lima desa dan satu kelurahan di Lampung Selatan.
Sekretaris BPBD Lamsel Ir Isnaini mengatakan dikumpulkannya OPD terkait dalam Persiapan menjadi salah satu wilayah pelaksana Kampung Tangguh Bencana.
Program tersebut merupakan hasil kerjasama antara Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dengan The World Bank, yang didampingi oleh PT Miskat Alam Konsultan.
Foto: BPBD Lamsel Sosialisasikan Rencana Pelaksanaan Kampung Tangguh Bencana-(Istimewa)-
BACA JUGA:Pemkab Pringsewu Sosialisasikan SE Sekda dan Aplikasi SIKOP
"Pentingnya program ini dalam mempersiapkan masyarakat di wilayah Lampung Selatan untuk menghadapi berbagai potensi bencana dan tantangan lainnya," ujar Ir Isnaini dalam sambutannya.
Untuk menyukseskan Kampung Tangguh Bencana, Isnaini berharap agar seluruh OPD di Kabupaten Lampung Selatan dapat menjalin koordinasi yang baik antar lembaga lintas sektoral maupun vertikal.
"Guna mencapai hasil yang maksimal dalam pelaksanaan program ini," tuturnya.
Dalam kesempatan itu para peserta juga diminta untuk menyusun rencana realisasi program hingga langkah-langkah kongkret yang akan diambil untuk memperkuat ketangguhan masyarakat dalam menangani bencana.
BACA JUGA:Polres Pringsewu Launching Kampung Tangguh Bebas Narkoba, Begini Alasannya
"Diharapkan bahwa program fasilitasi ini akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat Lampung Selatan dalam menghadapi berbagai tantangan yang mungkin terjadi di masa depan," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: