Jalan Rusak di Tengah Kota

Jalan Rusak di Tengah Kota

Foto: Terlihat kendaraan bermuatan berat melintas dan beberapa lainnya terparkir pada pabrik dan gudang di Jalan Bedeng 20 Purwodadi Lampung Tengah - Kota Metro.-(MH Naim)-

RADARMETRO - Hilir mudik kendaraan berat, menghancurkan penghubung antara Kota Metro - Lampung Tengah. Lubang menganga, berdiameter besar, menyulitkan pengendara saat hujan hingga menimbulkan debu tebal saat panas.

Pagi ini, Selasa (14/3/2023), kurang lebih sepanjang 400 meter jalan yang berada di Bedeng 20 Purwodadi, Trimurjo, Lampung Tengah, berbatasan langsung dengan Kota Metro sesak pengendara.

Jalanan itu menjadi alternatif kendaraan berat tujuan Lampung Tengah yang tidak diperkenankan melintasi jalanan padat Kota Metro.

Di sepanjang jalan tersebut juga berdiri gudang hingga pabrik. Terpampang gagah berbagai jenis kendaraan beroda 9 hingga 16 dan seterusnya.

Siapa yang bertanggungjawab atas kerusakan jalan? 

Hingga kini belum ada pergerakan. Lubang sedalam itu tetap mengaga, menyulitkan pengguna jalan. Baik kendaraan roda dua, roda empat, bahkan kendaraan yang memiliki roda lebih dari itu pontang panting menghindari lubang jalan. Takut terperosok.

Jelas, melintas di Jalan Bedeng 20 Trimurjo - Kota Metro itu akan sulit saat hujan melanda. Lubang jalan tertutup air sampai aspal berevolusi menjadi lumpur.

Saat panas, lalu lalang kendaraan membuat debu beterbangan. Mengancam warga sekitar hingga pengendara dari berbagai penyakit. Terutama pernapasan. 

Bahkan, keadaan yang berangsur selama bertahun-tahun itu menimbulkan dampak ke warga dengan pendapatan dari warung kelontong. Pedangang harus lebih ekstra melindungi bahan makanan, jajanan, perabotan, hingga kebutuhan sehari-hari yang dijualnya.

BACA JUGA:SIM Untuk Disabilitas, Berikut Penjelasan Kasatlantas Polres Metro

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: