RADARMETRO - Nyesel baru tahu sekarang. Ternyata jenis sayuran gambas atau yang lebih dikenal oleh masyarakat dengan sebutan oyong ini, punya banyak manfaat bagi kesehatan manusia.
Beruntungnya, jenis sayuran yang satu ini banyak tumbuh di Indonesia dan sangat mudah didapatkan. Bahkan harganya pun relatif terjangkau. Yang tak kalah penting, gambas memiliki segudang manfaat yang mungkin belum banyak diketahui masyarakat.
Biasanya sayuran ini dibuat untuk pelengkap masakan seperti sayur bening dan dikemas dalam gizi yang baik untuk kesehatan. Ternyata, akan lebih banyak memiliki manfaat yang beragam untuk tubuh jika sayuran ini dikonsumsi dengan cara yang lain.
Manfaat yang dimaksud akan menghampiri tubuh anda jika rutin mengkonsumsi air rebusan ini. Berikut ini manfaat yang akan anda dapatkan jika rutin mengkonsumsi air rebusan sayuran oyong atau Gambas ini :
1. Menurunkan Diabetes
Bagi penderita diabetes, minum air rebusan sayur gambas adalah salah satu pengobatan alami yang wajib dicoba. Kehadiran insulin seperti peptida membantu menurunkan kadar gula di kedua arah bersama urin.
BACA JUGA:Lembaga Resiliensi Bencana Muhammadiyah Lampung gelar Rapim dan Susun Program Kerja
2. Membersihkan Darah
Minum air rebusan gambas setiap hari efektif membersihkan darah dari polutan. Ini bisa meningkatkan kesehatan hati dan mengurangi efek samping dari keracunan.
3. Menurunkan Berat Badan
Siapa sangka minum air rebusan gambas setiap hari efeknya bisa menurunkan berat badan. Bukan tanpa alasan, gambas atau oyong ini punya kandungan lemak jenuh yang rendah. Dan gambas juga rendah kolesterol jadi aman dikonsumsi setiap hari.
4. Mengurangi Peradangan
Tak hanya rendah lemak dan kolesterol, gambas juga punya zat anti-inflamasi dan analgesik yang tinggi. Jadi sangat bagus untuk mengurangi peradangan saat sistem imun menurun.
5. Melancarkan BAB
Minum air rebusan gambas juga dapat menyehatkan sistem pencernaan kita. Karena gambas sangat bagus untuk mengatasi masalah sembelit atau BAB.