RADARMETRO - Musyawarah Daerah (Musda) ke-5 sukses digelar Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Metro. Munculkan nahkoda baru untuk lima tahun kedepan.
Gelaran yang berlangsung sejak 11 Maret hingga 12 Maret tahun 2023 itu, salah satunya memilih dan menentukan kepengurusan Muhammadiyah dan Aisyiyah massa khidmat tahun 2022-2027.
Hingga akhir pelaksanaan Musda ke-5, terpilihlah Kustono, sebagai nahkoda baru PDM Metro untuk lima tahun kedepan didampingi Zaenal Abidin, selaku sekretaris.
Sementara itu, Pimpinan Daerah Aisyiyah Kota Metro masa khidmat tahun 2022-2027 diamanhkan kepada Hj Tugirah, sebagai ketua. Sementara sekretarisnya yakni, Sri Endang Suprihatun.
Hal itu dibenarkan oleh ketua pelaksana Musda ke-5 PDM Kota Metro Eko Sumanto. Ia mengatakan, periodesasi ketua PDM maupun Aisyiyah mengikuti kepengurusan Pusat PP Muhammadiyah yakni, masa khidmat 2022-2027.
"Benar, sudah terpilih pimpinan yang baru," ujar Eko saat dihubungi pewarta, Minggu malam (12/3/2023).
Kepala Sekolah Mts Muhammadiyah Metro itu menjelaskan, musyawarah tingkat daerah dapat terselenggara setelah diadakannya di tingkatan pusat dan wilayah.
"Untuk pusat kemarin kan di bulan November, terus kita menunggu wilayah, alhasil kita bisa Musda bulan Maret 2023 ini, tapi untuk periodesasi ngikut pusat,"
Kendati demikian, selama dua hari pelaksanaan Musda ke-5 Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Metro, kata Eko, berjalan dengan lancar dan penuh khidmat.
Bahkan rangkaian agenda pembukaan gelaran tersebut, juga turut dihadir Walikota Metro Wahdi Siradjuddin, didampingi wakilnya Qomaru Zaman, dan juga Forkompinda setempat. Ketua PP Muhammadiyah Dr Agung Danarto, MA.
Di lokasi pembukaan juga diramaikan oleh kader dan berbagai organisasi di bawah naungan Persyarikatan Muhammadiyah baik tingkat provinsi maupun kota.
"Kemarin ada 1.200 an lebih lah yang hadir, soalnya kita nambah kursi, tapi ya endak banyak," tandasnya.