Wabup Berikan Bansos Panti Penyandang Mental, Wabup: Perlunya Dukungan Pemerintah

Minggu 13-04-2025,18:41 WIB
Reporter : APL-01
Editor : APL-01

LAMPUNG, RADARMETRO.DISWAY.ID - Wakil Bupati Lampung Tengah I Komang Koheri beserta Wakil Ketua TP PKK Lampung Tengah sekaligus anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi  Lampung, Ni Ketut Dewi Nadi mengadakan Bantuan Sosial (Bansos) di Yayasan Panti Sosial Srikandi Bandar Surabaya, Minggu, 12 April 2025.

Adapun seluruh jumlah pasien yang ada di yayasan panti sosial Srikandi sebanyak 256 orang yang terdiri dewasa dan balita serta anak anak berjumlah 25.

Saat di wawancarai Wakil Bupati Lampung Tengah I Komang Koheri mengungkapkan bahwa panti sosial tersebut merupakan salah satu panti binaan yang membutuhkan dukungan dari pemerintah untuk merawat pasien penyandang mental.

"Ini adalah salah satu panti sosial yang kami bina maka dari itu kami selaku Wakil Bupati Lampung Tengah sudah menjadi tugas saya untuk peduli kepada penderita penyandang mental ini dan saya berharap kepada seluruh Pemerintahan Pusat baik DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten agar berkerja sama dan menganggarkan kegiatan bansos di yayasan atau panti penyandang mental yang ada di Kabupaten Lampung Tengah serta  mengedepankan Pasal 34 Tahun 1945 berbunyi "Fakir miskin dan anak-anak terlantar dipelihara oleh negara"," ucapnya.

Kategori :