Konsolidasi Pengamanan Pemilu 2024, PKS Lampung Antisipasi 3 Kecurangan

Konsolidasi Pengamanan Pemilu 2024, PKS Lampung Antisipasi 3 Kecurangan

Foto: Konsolidasi Pengamanan Pemilu 2024, PKS Lampung Antisipasi 3 Kecurangan-(Hermansyah Albantani)-

RADARMETRO – Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada (BP3) DPW PKS Lampung menggelar rapat kosolidasi BP3 kabupaten/kota se Provinsi Lampung, Sabtu (22/7), di Aula DPTW PKS Lampung.

Konsolidasi pengamanan pemilu dihadiri oleh 7 utusan dari masing-masing  DPD PKS 15 kab/kota se Lampung dalam rangka mempersiapkan kerja Satuan Tugas (Satgas) pengamanan Pemilu 2024 baik tingkat DPW maupun DPD.

Untuk tingkat DPW Satgas Pengamanan dikomandani oleh Sekretaris DPW PKS Lampung Agus Kurniawan selaku Ketua Satgas, dan Ketua BP3 Aep Saripudin sebagai Wakil Ketua Satgas.

Ahmad Mufti Salim Ketua DPW PKS Lampung dalam sambutannya mengatakan Satgas harus mulai bekerja sejak hari ini dalam rangka mempersiapkan tim yang tergabung di dalamnya beberapa divisi yaitu divisi Advokasi, divisi Tim Pengawalan Data Pemilih, divisi Pengamanan, divisi Saksi, dan divisi Tabulasi Penghitungan Suara.

BACA JUGA:ART di Lampung Tengah Dirudapaksa Saudara Majikan

"Sudah tidak ada waktu lagi, mulai hari ini kita harus mempersiapkan segala sesuatunya menghadapi pemilu 2024, tutur Mufti Salim.

Hadir sebagai narasumber dalam konsolidasi tersebut Ketua Bidang Polhukam DPP PKS Al Muzzammil Yusuf.

Muzzammil Yusuf memaparkan agar PKS Lampung mengantisipasi tiga kecurangan dalam pemilu. Tiga kecurangan pemilu tersebut adalah money politik, ancaman atau premanisme, dan perubahan jumlah penghitungan suara.

Untuk mengantisipasi kecurangan tersebut Muzzammil Yusuf memberikan tiga cara, pertama, banyak turun ke masyarakat dengan melakukan pendidikan politik menolak money politik.

Kedua, berkomunikasi intensif dengan aparat keamanan, sehingga ketika ada ancaman harus segera melaporkan.

Ketiga, mengajakan seluruh masyarakat menjadi saksi TPS dengan membawa handpone, yang dapat melakukan siaran langsung di media sosial saat penghitungam suara di TPS berlangsung.

BACA JUGA:Hasil Survei Tembus Tiga Besar, Pengamat: PKS Dipilih Kaum Milenial

"Kecurangan ini biasanya yang sering terjadi saat Pemilu. Maka kita harus mempersiapkan diri untuk mengantisipasi kecurangan dari sekarang,” kata Muzammil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: