Tim Wasev Tinjau Lokasi TMMD Di Desa Bojong Barat Kotabumi

Tim Wasev Tinjau Lokasi TMMD Di Desa Bojong Barat Kotabumi

FOTO: TINJAU LOKASI TMMD: Tim Wasev TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 bersama Forkompinda Kabupaten Lampung Utara meninjau progres pembangunan infrastruktur di Desa Bojong Barat, Kecamatan Kotabumi-(Albertus Yogy)-

RADARMETRO - Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117 bersama Forkompinda meninjau progres pembangunan infrastruktur di Desa Bojong Barat, Kecamatan Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, Rabu (2/8/2023). 

Peninjauan lokasi TMMD dipimpin Katim Wasev PJO Irlat Itum Itjenad, Brigjen TNI Fulad didampingi Anggota Kaur Renopsbak Spaban V Bhakti, Kapten (Arh) Andy Ackbar.

Lalu Katim Wasev PJO Irdam II/Sriwijaya, Brigjen TNI Heru Setio Paripurnawan beserta Anggota Irdyalog Itutum Itdam II/Sriwijaya, Letkol (Inf) Toyib Basori, Kasrem 043/Garuda Hitam, Kolonel (Inf) Prastiyo.

Sebelum peninjauan, kedatangan Tim Wasev TMMD ke-117 di Kodim 0412/Lampung Utara, disambut Dandim Letkol (Inf) Hery Eko Prabowo bersama Ketua DPRD Lampung Utara Wansori, Sekretaris Daerah Lekok, Kasi Intel Kejari Guntoro Janjang, Kakimal Lampung Letkol Marinir Herman Sobri,  Camat Kotabumi Nujum Masya, Kepala Desa Bojong Barat Erham, Kepala Desa Kotabumi Barat Ahmad Roli, tokoh masyarakat, agama, dan adat.

BACA JUGA:Uang Pengembalian dari DPRD Tanggamus Bertambah, Ini Jumlahnya Sementara

Sekda Lampung Utara, Lekok atas nama pemerintah daerah dan masyarakat, berterima kasih atas kedatangan Tim Wasev TMMD ke-117 dan rombongan ke Kabupaten Lampung Utara. 

Semoga kedatangan ini sebagai motivasi masyarakat untuk membangun desa agar semakin maju, aman, nyaman, tenteram, dan damai.

"Alhamdulilah kami sangat bersyukur melihat TNI membuktikan diri telah hadir di tengah masyarakat, untuk membangun desa lebih baik,” ujar Lekok. 

Di tempat yang sama, Brigjen TNI Fulad mengatakan, kedatangan mereka untuk melakukan pengawasan sejauh mana progres program TMMD di Desa Bojong Barat.

Akankah selesai sesuai apa yang sudah direncanakan sebelumnya, dengan dukungan pemerintah daerah.

Brigjen TNI Fulad menuturkan, Program TMMD ke-117 menyasar Desa Bojong Barat ini untuk membuka isolasi wilayah desa dan meningkatkan roda perekonomian masyarakat. 

”Saya berharap warga dapat menjaga apa yang sudah dibangun bersama untuk kemanfaatan bersama,” harapnya.

Dia menambahkan, maksud program kolaborasi antara TNI, Polri, pemerintah, dan warga ini, merupakan wujud jalinan sinergi bersama untuk menjalin silaturahmi demi menciptakan wilayah yang lebih baik.

"Tadi juga ada rangkaian kegiatan bakti sosial. Seperti pemberian bantuan sembako dan pelaksanaan khitan massal untuk warga setempat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: