32 Capaska 2023 Tuba Barat Ikuti Diklat, 2 Dikirim ke Provinsi

32 Capaska 2023 Tuba Barat Ikuti Diklat, 2 Dikirim ke Provinsi

FOTO: DIKLAT CAPASKA: Pemkab Tulangbawang Barat resmi membuka Diklat Capaska Tahun 2023 di Ruang Rapat Kantor Bupati Tubaba, Kamis (03/08/2023).-(Dirman)-

RADARMETRO - Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) resmi membuka Pemusatan Pendidikan dan Latihan (Diklat) Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Capaska) Tahun 2023.  

Secara simbolis, kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Bupati Tubaba, Kamis (03/08/2023) pukul 10.00 WIB. 

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Daerah (Kesbangpolda) Kabupaten Tuba Barat, Marwazi mengatakan, Diklat Capaska menjelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2023 ini, berdasar Perpres Nomor 51 Tahun 2022, tentang Program Paskibraka. 

Yang kemudian ditindaklanjuti dalam Peraturan Badan Pembina Ideologi Pancasila (BPIP) Nomor 3 Tahun 2022, serta Keputusan Bupati Tubaba Nomor: B/17/III.06/HK/TUBABA/2023. 

"Total ada 32 Calon Paskibraka (Capaska) Tubaba yang telah lolos seleksi. Dua di antaranya akan dikirim ke provinsi,” ujar Marwazi. 

Untuk 30 Capaska yang akan mengibarkan bendera di kabupaten, dia menyebutkan, melaksanakan diklat di Wisma Maskara Kelurahan Dayamurni, Kecamatan Tumijajar.

Terhitung sejak tanggal 3 sampai dengan 16 Agustus 2023. 

”Sementara untuk Capaska Provinsi, akan menjalani diklat di Kota Bandarlampung mulai tanggal 9 Agustus," terang Marwazi lagi. 

Menurut dia, para Capaska akan diberikan pendidikan dan pelatihan dengan materi mulai dari peraturan baris-berbaris, pelatihan pengibaran bendera, sejarah dan makna Paskibraka. 

BACA JUGA:Pelajar Bolos Kembali Terjaring Razia Satpol-PP Metro

Lalu ideologi dan wawasan kebangsaan, prinsip empat pilar kebangsaan, sikap mental dan kedisiplinan, organisasi dan kepemimpinan ketertiban dalam berlalu- lintas, serta penyuluhan penyalahgunaan narkotika dan obat terlarang.

"Adapun untuk narasumber pendidikan dan latihan, terdiri dari unsur Pemkab Tubaba, TNI/Polri, dan Purna Paskibraka Indonesia (PPI)," terangnya.

Pj. Bupati Tuba Barat M. Firsada, diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Novriwan Jaya, dalam kesempatan tersebut menyampaikan kepada para anggota Calon Paskibraka, untuk senantiasa menjaga kesehatan dan beribadah kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Sehingga hal-hal yang tidak diinginkan menjelang pelaksanaan tugas pengibaran bendera pada hari Kemerdekaan RI, dapat dihindari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: