Pemkab Lampura Minta Penyelenggaraan PAUD Berkontribusi Turunkan Stunting

Pemkab Lampura Minta Penyelenggaraan PAUD Berkontribusi Turunkan Stunting

Foto: Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Lampung Utara Sukatno dan peserta kegiatan Pendampingan Penyelenggaraan PAUD-HI di Borobudur Ballroom Hotel Graha Wisata.-(MH Naim)-

RADARMETRO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Utara (Lampura) berharap penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini Holistik-Integratif (PAUD-HI) berjalan dengan maksimal guna membantu dalam penurunan angka stunting.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sukatno saat membuka gelaran Pendampingan Penyelenggaraan PAUD-HI di Borobudur Ballroom Hotel Graha Wisata, Kalibening, Kecamatan Abung Selatan, pada Rabu (21/9/2023) 

Sukatno menyebut Pemkab Lampura untuk saat ini gencar dalam program penurunan stunting yang ditargetkan tahun 2024 dapat menyentuh keberhasilan hingga 14 persen.

"Oleh karena itu, dengan diselenggarakannya PAUD-HI pada layanan PAUD, semakin memperkuat dukungan bidang pendidikan dalam pencapaian tersebut," ujar Sukatno.

Ia turut menyampaikan apresiasi terhadap Tim Pendampingan Direktorat PAUD yang telah memilih Kabupaten Lampung Utara untuk didampingi secara langsung. 

Untuk itu, Sukatno berharap peserta dapat memaksimalkan waktu yang ada sebagai media berbagi praktik untuk melakukan aksi nyata pada satuan PAUD nya masing-masing.

BACA JUGA:Kepala SMAN 6 Metro Dukung Aksi Premanisme Dilaporkan ke PPA

"Sehingga pendidikan dapat menunjukkan eksistensinya dalam mendukung percepatan penurunan stunting di Lampung Utara," ungkapnya.

"Angka stunting akan menurun menjadi 14% di tahun 2024 akan tercapai," imbuhnya.

Dalam kesempatan pendamping di Kabupaten Lampura dihadiri oleh Tim Pendampingan Penyelenggaraan PAUD-HI diketuai oleh Suryani Sinulingga dari Pokja Publikasi dan Komunikasi Direktorat PAUD.

Sebagai narasumber menghadirkan BPMP Provinsi Lampung Fawziana Ratna Mustika, praktisi PAUD dr Universitas Negeri Jakarta Azizah Muis, dan praktisi PAUD dari Kabupaten Bogor Ine Handayani.

Dalam laporannya, Kepala Bidang PAUD dan PNF Yeni Sulistina menyampaikan bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh 50 orang peserta yang terdiri dari unsur Dinas Pendidikan, fasilitator daerah PAUD-HI, pengelola satuan PAUD, serta penilik PAUD.

"Kegiatan ini dibiayai serta didampingi langsung oleh Tim Pendamping PAUD-HI Direktorat PAUD Ditjen PAUD Dikdasmen Kemdikbudristek," bebernya.

Ia mengatakan pendamping dalam rangka meningkatkan keberhasilan penyelenggaraan PAUD-HI pada satuan PAUD di wilayah Kabupaten Lampura.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: