Akhir Oktober 2023 WhatsApp Tak Berfungsi di HP Android dan IOS, Ini Penjelasannya

Akhir Oktober 2023 WhatsApp Tak Berfungsi di HP Android dan IOS, Ini Penjelasannya

Foto: Aplikasi WhatsApp Messenger.-(Istimewa)-

RADARMETRO - Perusahaan WhatsApp Inc bakal memblokir permanen aplikasi WhatsApp Messenger di handphone (Hp) dengan sistem Android dan IOS yang memiliki spesifikasi rendah.

Pemblokiran aplikasi WhatsApp akan dimulai pada 24 Oktober 2024 mendatang. Berikut daftar 18 Hp yang akan merasakan imbasnya.

Melansir TechaAdvisor, Kamis (5/10/2023), perusahaan WhatsApp akan menghentikan support mereka terhadap hp dengan sistem operasi android 4.4.4 atau dibawahnya.

Artinya bagi pemilik hp dengan sistem android 5.0 ke yang paling tinggi masih aman dan dipastikan tidak ada pemblokiran WhatsApp.

Kemudian, aplikasi WhatsApp dapat digunakan untuk pengguna IOS 12 atau generasi sistem operasi seluler yang lebih baru.

Berdasarkan laporan Statista, sangat sedikit orang yang masih menggunakan Android 4.4.4 di dunia ini. Bahkan untuk versi lebih baru Android 6 hanya digunakan sebanyak 1,69 persen dari seluruh pengguna HP berbagai tipe pada Mei 2023.

Sehingga, dampak pemblokir aplikasi WhatsApp di Hp Android maupun IOS akan sangat sedikit. 

Berikut ini puluhan merek hp yang memiliki sistem operasi lemah. Selanjutnya aplikasi WhatsApp tidak akan bisa berjalan, sehingga salah satu solusinya pemilik hp harus meng-upgrade sistem operasi.

HTC One Sony Xperia Z

LG Optimus G Pro

Samsung Galaxy S2

Samsung Galaxy Nexus

HTC Sensation

Motorola Droid Razr

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: