Pemberdayaan Komunitas Bidang Pendidikan, Ratusan Mahasiswa Ikuti Pelatihan Jurnalistik
Foto: Hermansyah saat mengisi materi pelatihan jurnalistik di kampus UM Metro.-(Hermansyah Albantani)-
Keputusan yang diambil untuk menulis sesuatu peristiwa, mengemasnya dengan baik, menyiarkannya dengan tepat, akan memberikan efek yang luar biasa.
Saya berharap mahasiswa memahami bahwa jurnalis tidak harus ditakuti atau menjadi momok. Menyitir pernyataan Mahfud MD, pejabat yang takut dengan jurnalis adalah pejabat yang korup.
Tapi jurnalis yang baik adalah yang mengerti bahwa kebutuhan masyarakat luas lebih penting dibandingkan kepentingan pribadi penulis ataupun media tempat mereka bernaung.
Sehingga produk jurnalistiknya bisa menghasilkan terobosan dan ide cemerlang yang bisa diterapkan oleh pemegang kebijakan.
Tidak hanya itu saja, dengan berlatih menulis dalam hal ini membuat karya jurnalistik, akan membantu mahasiswa untuk menyelesaikan skripsi.
Karena tidak bisa dipungkiri, kemampuan mengemas tulisan dalam bentuk berita, membuat ide-ide menjadi lebih banyak dan kecepatan dalam menulis akan semakin baik.
Sehingga mengerjakan skripsi atau karya ilmiah dengan sendirinya akan lebih mudah. Oleh sebab itu, tidak ada ruginya sejak semester awal mahasiswa belajar menulis atau membuat karya jurnalistik karena akan menambah khasanah pengetahuan dan informasi yang dimiliki.
Pelatihan jurnalistik juga saya lakukan ke kampus IAIN Metro yang juga diikuti Kronika yang merupakan pers kampus dan ratusan mahasiswa lintas fakultas.
Untuk yang lebih luas, pelatihan jurnalistik juga pernah saya lakukan di lingkungan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) se-Kota Metro dengan tujuan untuk mempermudah dan tidak alergi terhadap jurnalis.
BACA JUGA:Tanamkan Jiwa Demokrasi, Himadikmi UM Metro Gelar Musyawarah Tinggi Anggota
Karena kerja jurnalis juga diatur oleh undnag-undang dan dibatasi oleh Kode Etik Jurnalisik (KEJ).
Sehingga jurnalis tidak bisa juga melakukan tugasnya tanpa aturan dan kontrol yang jelas dalam hal mendapatkan informasi.
Penulis: Hermansyah (Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Bandar Lampung)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: