1 Dekade Rumah Zakat Lampung untuk Palestina
Foto: 1 Dekade Rumah Zakat Lampung untuk Palestina-(Istimewa)-
RADARMETRO - Rumah Zakat menggelar acara bertajuk "Indonesia Mendongeng" di 57 titik lokasi yang tersebar di 17 Provinsi seluruh Indonesia untuk menyuarakan pembelaan terhadap Palestina.
Kegiatan tersebut sekaligus dalam rangka memperingati satu dekade berdirinya organisasi Rumah Zakat Lampung.
Sejak 10 tahun lalu, Rumah Zakat rutin menyelenggarakan event mendongeng di berbagai tempat, mulai dari Aceh hingga Papua.
Ajang mendongeng itu berfokus pada perkembangan serta silaturahmi anak-anak.
Di tahun 2023 ini, Rumah Zakat Lampung menghadirkan Pendongeng Lampung Jarwo Songha untuk bercerita di depan ratusan peserta.
Kegiatan mendongeng tersebut berlangsung di GF Central Plaza Lampung pada Senin (25/12/2023).
Branch Manager Rumah Zakat Lampung, Jasudin dalam sambutannya menjelaskan bahwa tema kegiatan pada tahun ini adalah "Santri TPQ Cinta Sesama dan Semesta".
Pihaknya dalam kesempatan itu juga mengajak masyarakat agar bersama-sama membantu Palestina.
"Kami ingin mengajak para peserta untuk membantu saudara-saudara kita di Palestina. Kegiatan utamanya adalah mendongeng," ujarnya.
BACA JUGA:Pohon Natal dari Limbah, Hiasan 'Iconic' Hari Raya Natal 2023 di Kota Metro
Foto: Terlihat pendongeng Lampung, Ka Jarwo saat membawakan cerita Ali di Palestina.-(Istimewa)-
Indonesia Mendongeng, kata Jasudin, pertama kali dimulai di Kota Solo pada tahun 2011 lalu oleh para relawan Rumah Zakat.
Kemudian, Rumah Zakat menjadikan kegiatan ini sebagai ajang tahunan sejak tahun 2013.
Indonesia Mendongeng kemudian ditetapkan sebagai nama dalam ajang spektakuler ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: