YPKLD Metro Jadwalkan 2 Pekan Perayaan 1 Abad SCJ Indonesia

YPKLD Metro Jadwalkan 2 Pekan Perayaan 1 Abad SCJ Indonesia

Foto: Kepala Kantor Operasional Wilayah Lampung Yayasan Pendidikan Katolik Leo Dehon (YPKLD) Kota Metro, Romo Stepanus Sigit Pranoto SCJ.-(MH Naim)-

RADARMETRO - Menyongsong 1 Abad usia Kongregasi Imam-Imam Hati Kudus Yesus alias Congregatio Sacerdotum a Sacro Corde Jesu (SCJ) Indonesia, berbagai kegiatan dipusatkan di Kota Metro.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Kantor Operasional Wilayah Lampung Yayasan Pendidikan Katolik Leo Dehon (YPKLD) Kota Metro, Romo Stepanus Sigit Pranoto SCJ pada Kamis malam (11/1/2023).

Romo Sigit mengatakan perayaan menyongsong 100 Tahun Kehadiran SCJ Indonesia, akan berlangsung selama dua pekan.

Diawali dengan penerimaan kirab salib pada 11 Januari lalu. Kemudian dilanjutkan Sarah Sechan, Ekaristi alias Misa, hingga diselenggarakannya Seminar 1 Abad SCJ Indonesia.

"Di Metro sendiri, mulai tanggal 10 kemarin sampai tanggal 21 kita mengadakan kegiatan-kegiatan untuk mensyukuri kehadiran SCJ di Indonesia," ujarnya.

BACA JUGA:Awali Masuk Sekolah 2024, SMA Yos Sudarso Metro Gelar Ibadah 5 Agama


Foto 2: Romo Albertus Joni SCJ saat menjadi pembicara Sarah Sechan 1 Abad SCJ Indonesia-(MH Naim)-

Diharapkan perayaan ini semakin menyadarkan pentingnya menjaga persaudaraan antar suku, ras, tak terkecuali hubungan lintas agama di Indonesia.

Romo Sigit menilai segala bentuk perbedaan merupakan bagian dari kekayaan yang harus sama-sama dijaga. 

Hal tersebut dicontohkannya seperti keberadaan pendidikan Yos Sudarso Metro.

"Artinya nanti untuk membangun persaudaraan lebih lanjut, seperti di Yos Sudarso ini berbagai macam latar belakang," ungkapnya.

Di sisi lain, pihaknya meminta kepada seluruh jemaat Nasrani agar bisa mengikuti segala proses perayaan menjelang 1 Abad SCJ Indonesia di Kota Metro.

Sebelumnya, Romo Albertus Joni SCJ menuturkan momen 1 Abad SCJ Indonesia sebaiknya dimaknai dengan ketulusan cinta dan kasih.

Hal itu disampaikannya saat menjadi pembicara dalam acara Sarah Sechan 1 Abad SCJ Indonesia di Aula SMA Yos Sudarso Metro pada Kamis malam (11/1/2023).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: