SMAN 1 Way Bungur Selenggarakan Gelar Citra Karya Siswa Tahun 2024

SMAN 1 Way Bungur Selenggarakan Gelar Citra Karya Siswa Tahun 2024

Foto: Ragam kegiatan yang digelar di SMA Negeri 1 Way Bungur berlangsung meriah dan lancar.-(Ria Riski A.P)-

RADARMETRO - Gelar Citra Karya Siswa  diselenggarakan oleh SMA Negeri 1 Way Bungur, Rabu 21 Februari 2024 di lingkungan SMA Negeri 1 Way Bungur yang dihadiri oleh Kacabdin Wilayah V Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, Camat Way Bungur, Kapolsek Way Bungur, Danramil Way Bungur, Kepala KUA Way Bungur, Kepala Puskesmas Way Bungur,  Pengawas Pembina, Ketua MKKS SMA, Kepala Desa, Kepala SMP se-Kecamatan Way Bungur, Ketua Himpaudi, Ketua IGTK, pengurus komite, seluruh peserta, dan tamu undangan.

Dikatakan Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas yang sekaligus sebagai Ketua Pelaksana Ahmad Saiful, S.Pd.Gr, Gelar Citra Karya Siswa tersebut ada 4 kegiatan utama yaitu senam bersama, festival mewarnai, bazar intrepreneur, dan aksi donor darah.

"Kegiatan ini diikuti oleh peserta didik dari jenjang PAUD, TK, SMP, SMA, komunitas senam dan masyarakat yang ada di Kecamatan Way Bungur," tuturnya.


--

Tri Nurul Fajarotun, S.Kom., M.T.I, Kepala SMA Negeri 1 Way Bungur mengatakan bahwa goal dari kegiatan Gelar Citra Karya Siswa ini adalah untuk menjalin komunikasi dan mempererat silaturahmi dengan masyarakat, sinergi dan kolaborasi kegiatan sosial yang manfaat serta sebagai ajang mengapresiasi bakat minat dan karya siswa untuk kemajuan pendidikan yang lebih baik melalui kegiatan senam bersama, festival mewarnai, bazar entrepreneur dan aksi donor darah.

BACA JUGA:385 Siswa Tingkat SMA se-Kota Metro Dikumpulkan di Stadion Tejosari!

Seluruh tamu undangan dan peserta antusias terlibat dalam kegiatan ini. 

"Event sekolah yang sinergi melibatkan masyarakat seperti ini baru pertama kalinya di tingkat Kecamatan Way Bungur, harapannya kegiatan seperti ini dilanjutkan untuk bisa menyalurkan bakat anak-anak kita yang ada di wilayah Kecamatan Way Bungur," tutur Camat Way Bungur Lusi Aprina, S.Kom., M.M.

Kepala SMA Negeri 1 Way Bungur Tri Nurul Fajarotun S.Kom., MTI juga menyampaikan bahwa kegiatan bazar entrepreneur selain untuk membekali pengalaman belajar berwirausaha, juga sebagai bentuk mengapresiasi kegiatan project penguatan profil pelajar Pancasila (P5) yang telah di ikuti oleh peserta didik kelas 10 di SMA Negeri 1 Way Bungur beberapa Minggu yang lalu. 


--

"Sebagai sekolah Double Track, selain pendidikan formal, sekolah juga membekali peserta didiknya dengan keterampilan vokasional agar ketika lulus dari SMA Negeri 1 Way Bungur, peserta didik dapat unggul dan berdaya saing untuk meneruskan ke perguruan tinggi ataupun bekerja," imbuhnya.

Kepala Cabang Dinas Wilayah V, Indarti S.Sos juga memaparkan dalam sambutannya, pihaknya mengapresiasi satuan pendidikan SMAN 1 Way Bungur sebagai penyelenggara kegiatan GATRAYASWA ini.

Indarti S.Sos menyampaikan bahwa kegiatan dan program-program sekolah ini sangat bagus serta ia juga berpesan bagi para orang tua agar tidak ragu lagi menyekolahkan putra-putrinya di SMA Negeri 1 Way Bungur.

BACA JUGA:Tim Basket Putra SMA Yos Sudarso Metro Juara 1 di Ajang SMANPAT Championship

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: