Soal Pembongkaran Jalan WR Suprtaman, Ini Kata Walikota Metro!
Foto ; Walikota Metro Wahdi saat dikonfirmasi awak media di Kantor Pemkot Metro, Kamis 4 September 2024.-(Ria Riski A.P)-
KOTAMETRO, RADARMETRO.DISWAY.ID - Walikota Metro Wahdi meminta seluruh rekanan untuk mengerjakan proyek pembangunan sesuai dengan spesifikasinya.
Terlebih proyek pembangunan yang dilakukan nantinya akan dinilai dan dihitung sesuai atau tidak dengan spesifikasinya.
Itu menyusul pembongkaran proyek cor beton Jalan WR. Supratman di Kelurahan Hasimukyo Timur, Kecamatan Metro Pusat yang kini tengah dilakukan.
Demikian disampaikan Wahdi saya dikonfirmasi awak media, Kamis 5 September 2024.
Ia mengingatkan kepada seluruh rekanan untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Metro.
"Tentunya kita menginginkan siapa pun yang membangun Kota Metro ini, ya berikanlah yang terbaik," katanya.
Menurut Wahdi, seluruh proyek pembangunan akan dilakukan penilaian. Karena itu, ia khawatir jika tidak dilakukan dengan baik, maka akan merugikan semua pihak.
"Apalagi tentu juga kita paham, semua itu juga ada yang nilai, dinilai. Saya khawatir lama-lama akan merugikan itu semua," ujarnya.
BACA JUGA:Pemkot Metro Ajak Pihak Swasta Berperan Dalam Pembangunan
Foto: Pembongkaran jalan cor beton--
Oleh karena itu, pihaknya memberikan kesempatan bagi rekanan untuk memperbaiki kembali proyek tersebut sesuai dengan spesifikasinya.
"Kita lihat dulu kan, seberapa jauh tanggungjawabnya (rekanan menyelesaikan pembangunan)," cetusnya.
Wahdi mengaku bahwa pihaknya memberikan kemudahan bagi pihak mana pun yang ingin membangun Kota Metro.
"Kita memberikan semua kelonggaran kepada siapa pun yang mau membangun Kota Metro ini lebih baik lagi, udah begitu aja," kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: