Disdag Metro Ajak PKL Jualan di Lokasi Shopping Center

Disdag Metro Ajak PKL Jualan di Lokasi Shopping Center

Foto : Kepala Disaat Kota Metro Elmanani melakukan sosialisasi ke sejumlah pedagang di Kota Metro.-(Ria Riski A.P)-

RADARMETRO - Dinas Perdagangan (Disdag) kembali melakukan sosialisasikan kepada sejumlah pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Jenderal Sudirman Kota Metro. Sosialisasikan dilakukan untuk mengajak pedagang berjualan di lokasi Shopping Center

Dikonfirmasi awak media, Kepala Disdag Kota Metro, Elmanani, mengatakan sosialisasi dilakukan agar para pedagang bisa pindah berjualan di Shopping Center. Karena menurutnya lokasi Shopping Center kini padahal lokasinya cukup strategis dan berada di pinggir jalan.

"Kita mengajak pedagang untuk pindah ke lokasi Shopping Center tujuannya untuk merapikan kota. Karena kalau rapi maka dapat memperlancar lalu lintas," ujarnya.

Diakuinya, banyaknya pedagang yang berjualan di lokasi trotoar tersebut menyebabkan banyak pembeli yang parkir di badan jalan. Kondisi tersebut dinilai cukup membahayakan bagi lalu lintas. 

BACA JUGA:Musim Hajatan, Harga Daging Ayam Merangkak Naik

"Kalau tidak ada yang berjualan di trotoar kan jadi aman dan tidak membahayakan. Selain itu juga agar  Shopping Center juga ramai," katanya.

Ia mengaku, sosialisasi tersebut cukup mendapatkan respon baik dari pedagang. Bahkan pedagang juga kooperatif dan setuju untuk tidak berjualan di trotoar lagi.

"Ya alhamdulillah mereka mau. Sebelum dipindahkan kami berikan penerangan dulu kalau malam kan gelap. Nah nanti kalau sudah selesai, kami surati, mereka akan berangsur pindah ke sisi Shopping Center," tukasnya.

BACA JUGA:Waw... Harga Bawang Merah dan Telur Ayam di Metro Melejit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: