Calon Walikota Metro Nomor Urut 01 Mencoblos di TPS 05 Kelurahan Margorejo
Foto : Ketua KPPS Agung Wicaksono membenarkan bahwa Calon Walikota Metro Nomor Urut 01 Mencoblos di TPS 05 Kelurahan Margorejo.-(Ria Riski A.P)-
KOTAMETRO, RADARMETRO.DISWAY.ID - Kontestasi pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak akan digelar pada Rabu 27 November 2024.
Di mana dalam pencoblosan tersebut, Calon Walikota Metro Nomor Urut 01, Bambang Iman Santoso akan menggunakan hak suaranya mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 05 Kelurahan Margorejo, Kecamatan Metro Selatan, Kota Metro.
Dikonfirmasi awak media, Ketua KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) TPS 05 Kelurahan Margorejo, Kecamatan Metro Selatan, Metro, Agung Wicaksono, mengatakan bahwa pihaknya telah mempersiapkan lokasi pemungutan suara. Persiapan dilakukan dengan menata lokasi dan menyiapkan logistik pemungutan suara.
"Persiapan masih menata ruang. Tapi persiapan yang lain, alhamdulillah seperti kotak suara, itu sudah dikirimkan dari tim PPS tadi pagi," terangnys, Selasa 26 November 2024.
Menurutnya, TPS 05 tersebut nantinya akan menjadi lokasi pencoblosan Calon Walikota Metro nomor urut 01, Bambang Iman Santoso.
BACA JUGA:Pembatalan Pencalonan Qomaru Zaman Wajib Diumumkan di Setiap TPS
"Iya, nantinya menjadi lokasi pencoblosan Bambang.
Ketempatannya iya, kami sudah menerima DPTB-nya, tapi tinggal proses pas pencoblosannya," ungkapnya.
Sementara itu, ditanya terkait pengumuman status Calon Wakil Walikota Metro nomor urut 02, Qomaru Zaman yang harus diumumkan di TPS, ia mengaku belum menerima informasi resmi perihal tata caranya.
"Terkait Qomaru yang harus diumumkan, sejauh ini kami sementara belum menerima informasi," ungkapnya.
Ia mengaku masih menunggu informasi resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait pengumuman tersebut.
"Melalui yang tercetak ataupun yang sudah resmi yang harus kami sampaikan nanti, maka kami kemarin sempat diberi tahu, kami juga harus menunggu apapun keputusan dari KPU," paparnya.
Terpisah, Ketua Tim Pemenangan Bambang-Rafieq melalui Sekretaris Tim Pemenangan, Fahmi Anwar mengalemukakan, bahwa Calon Wali Kota Metro nomor urut 01, Bambang Iman Santoso akan mencoblos di TPS 05 Kelurahan Margorejo, Kecamatan Metro Selatan, Kota Metro, sekitar pukul 11.00 WIB.
BACA JUGA:Ketum SMSI Firdaus: Hindari Hoax dan Ujaran Kebencian Demi Pilkada Aman dan Damai
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: