PWI Metro Ajak Pejabat ASN Hingga Pengusaha Zakat di BAZNAS

Pengurus BAZNAS Kota Metro melakukan kunjungan silahturahmi ke Sekretariat PWI Kota Metro yang diterima langsung oleh Ketua PWI Rino Panduwinata--Dok Radarmetro.disway.id
KOTAMETRO, RADARMETRO.DISWAY.ID - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Metro mengajak seluruh pejabat, Aparatur Sipil Negara (ASN), dan pengusaha untuk menyalurkan zakat, infak, dan sedekah melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) kota setempat.
Ajakan itu disampaikan usai kunjungan silaturahmi pengurus BAZNAS Kota Metro di sekretariat PWI Jl. AR Prawiranegara, Kelurahan Metro, Kecamatan Metro Pusat, pada Rabu 22 Januari 2025.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua PWI Kota, Rino Panduwinata mengatakan, bahwa silaturahmi BAZNAS dan PWI dilakukan sebagai upaya memperkuat pengelolaan zakat secara terstruktur dan transparan. Ini dilakukan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
BACA JUGA:Pemkot Metro Tindak Tegas, Akhirnya Ruko Sudirman Disegel!
Menurutnya, kolaborasi PWI dan BAZNAS dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya di kalangan pejabat pemerintah dan dunia usaha, mengenai pentingnya menyalurkan zakat sesuai dengan aturan yang berlaku.
"Kami ingin memastikan bahwa dana zakat yang terkumpul dapat tersalurkan dengan tepat sasaran. Kemudian dapat memberikan manfaat yang yang besar bagi masyarakat yang membutuhkan, khususnya di sektor pendidikan, kesehatan, dan pemberdayaan ekonomi," ujarnya.
Terlebih diakui Rino bahwa PWI memiliki peran strategis dalam menyebarkan informasi dan edukasi kepada masyarakat.
BACA JUGA:Sah!, Ardito-Komang Dilantik 6 Februari
Ini terutama mengenai pentingnya membayar zakat melalui lembaga resmi seperti BAZNAS yang memiliki sistem pengelolaan yang akuntabel dan transparan.
"PWI juga berkomitmen untuk terus melakukan kampanye dan sosialisasi terkait manfaat zakat. Kemudian bagaimana mekanisme pembayaran yang mudah dan transparan melalui BAZNAS. Dengan begitu diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk mengikuti jejak yang sama," ungkapnya.
Sementara itu, Ketua BAZNAS Kota Metro, Joko Suroso mengapresiasi langkah PWI dalam mendorong ASN dan pelaku usaha untuk berpartisipasi aktif dalam penyaluran zakat melalui BAZNAS.
"Kami sangat mendukung upaya ini. Karena zakat yang dikelola dengan baik akan membantu mempercepat pengentasan kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," tuturnya.
Joko menjelaskan, pihaknya telah memiliki program-program yang terstruktur untuk mendistribusikan dana zakat sesuai dengan kebutuhan masyarakat di berbagai sektor.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: