Miras Picu Kriminalitas, Polres Pringsewu Lakukan Ini

Miras Picu Kriminalitas, Polres Pringsewu Lakukan Ini

Foto: RAZIA MIRAS: Polsek Pringsewu bersama polsek jajaran serentak mengadakan razia minuman keras, dengan sasaran seluruh lapo tuak demi menjaga kamtibmas, Sabtu (5/8) malam.-(Reza)-

RADARMETRO - Polres Pringsewu, Polda Lampung, menggelar razia minuman keras jenis tuak dengan ketat, guna menanggulangi lonjakan kasus kriminalitas yang dikaitkan dengan konsumsi tuak

Aksi penertiban ini berlangsung serentak di seluruh wilayah Polsek, dengan tumpuan utama pada pengawasan dan penindakan lapo-lapo tuak, Sabtu (5/8) malam. 

Dalam operasi ini, tim gabungan dari Polres Pringsewu dan polsek jajaran berhasil mengamankan ratusan liter minuman tuak dari berbagai lapo tuak di wilayah Polsek. 

Seluruh minuman keras tersebut kemudian diamankan di mapolsek masing-masing untuk proses hukum lebih lanjut.

Kapolres Pringsewu, AKBP Benny Prasetya, melalui perwakilan Kabag Ops, Kompol Kisron menjelaskan, razia ini merupakan bagian dari komitmen teguh Polres Pringsewu dalam menjaga ketentraman dan ketertiban masyarakat

Ia menyoroti bahwa razia ini dipicu oleh meningkatnya kasus kriminalitas dan perilaku negatif remaja yang dipengaruhi oleh minuman keras.

BACA JUGA:Pemilik Mobil Berisi Sabu di Pringsewu Melarikan Diri saat Dirazia

"Dalam beberapa waktu terakhir, kami telah mencatat peningkatan kasus kriminalitas seperti perkelahian yang disebabkan oleh pengaruh minuman keras. Ini adalah hal yang harus segera kita tindak lanjuti," ungkap Kabag Ops kepada awak media pada Minggu (6/8). 

Menurut Kabag Ops, hasil dari razia ini menghasilkan penyitaan lebih dari 500 liter tuak dari berbagai Lapo Lapo tuak yang diperiksa.

Ia juga menghimbau agar masyarakat tidak berlebihan dalam mengonsumsi minuman keras demi mencegah terjadinya tindak kriminalitas yang mengganggu ketertiban umum.

Harapannya, langkah tegas yang diambil oleh Polres Pringsewu akan mampu memberikan efek jera kepada pelaku dan pengedar minuman keras ilegal serta mengurangi angka kriminalitas di wilayah tersebut. 

BACA JUGA:Buang Barbuk Kelabuhi Polisi, Kurir Sabu Asal Pringsewu Tetap Tertangkap

"Kegiatan serupa akan terus digelar oleh Polres Pringsewu guna menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga masyarakat,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: