Syukuran Laut Teluk Semaka 2023 di Tanggamus Spektakuler

Syukuran Laut Teluk Semaka 2023 di Tanggamus Spektakuler

Foto: SPEKTAKULER: Syukuran Laut Teluk Semaka 2023 di Pantai Kotaagung berlangsung spektakuler dan menjadi pusat perhatian warga.-(Albertus Yogi)-

"Dengan potensi wisata yang baik seperti ini harus didukung dengan budaya masyarakat yang bersih," harapnya.

Kegiatan itu juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan. Mulai dari wayang golek hingga kuda kepang.

Tak hanya itu, terdapat festival kuliner yang turut meramaikan kegiatan Syukuran Laut Teluk Semaka 2023 tersebut.

Puncak kegiatan Syukuran Laut Teluk Semaka 2023 ini pada saat masyarakat melarung kepala kerbau di tengah laut Teluk Semaka

"Pemerintah Kabupaten Tanggamus sangat mengapresiasi kegiatan ini. Sebab ini juga merupakan tampilan dari seni budaya di Tanggamus," ujar Suyanto.

Kegiatan itu, lanjutnya, akan dimasukkan dalam kalender kegiatan tahunan Dinas Pariwisata Tanggamus.

Karena tingginya antusiasme masyarakat Kabupaten Tanggamus terhadap Syukuran Laut Teluk Semaka ini.

BACA JUGA:DLH Lampura Ajak Masyarakat Tidak Lagi Buang Sampah Sembarangan

"Antusiasme masyarakat sangat luar biasa, sehingga Dinas Pariwisata Tanggamus akan mencoba memasukkan kegiatan ini menjadi kegiatan tahunan," harap Suyanto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: