15 Cabor di Lampung Lolos Prapon, Cabor Apa Saja?

15 Cabor di Lampung Lolos Prapon, Cabor Apa Saja?

Foto: 15 Cabor di Lampung Lolos Prapon-(Istimewa)-

RADARMETRO - 23 Agustus 2023 Provinsi Lampung sudah meloloskan 15 cabang olahraga baik perorangan maupun beregu, ke Pekan olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024 memdatang.

Hal itu dijelaskan oleh Ketua Umum KONI Lampung Arinal Djunaidi, Rabu (23/8) pegi di Mahan Agung Bandarlampung.

Kepastian lolosnya cabang olahraga tersebut setelah melalui babak kualifikasi, yang telah berlangsung sejak Juli lalu hingga saat ini. Dari 15 Cabor tersebut, sebanyak 122 atlet yang sudah memastikan akan mewakili Lampung di even olahraga akbar empat tahunan di bumi nusantara ini.

Menurut Ketua Umum KONI Lampung Arinal Djunaidi sebanyak 21 Cabor sudah mengikuti Pra-PON, namun lima Cabor gagal meraih tiket dan harus mengubur mimpi untuk bisa tampil di PON Aceh-Sumut 2024 mendatang.

"Kita sudah mengikuti 21 cabang olahraga, 15 lolos PON, 3 Cabor gagal dan 3 lainnya sedang melaksanakan kualifikasi, Sebanyak 122 atlet dan jumlah tersebut masih ada peluang untuk bertambah.

Karena masih banyak Cabor kita, yang belum melaksanakan Pra-PON. Kita punya 63 Cabang Olagraga, semuanya mengikuti Pra-PON," kata Arinal menjelaskan.

BACA JUGA:Gubernur Berharap Kesuksesan Atlet Popnas Lampung

Lebih lanjut orang nomor satu di Provinsi Lampung itu menambahkan, bila melihat dari PON sebelumnya. Lampung meloloskan sebanyak 26 Cabor, baik perorangan maupun beregu. Tentunya jumlah tersebut bisa kembali tercapai, bahkan jauh lebih banyak lagi.

Berikut 15 Cabor yang sudah lolos PON 2024 : Gateball, Angkat Besi, Hapkido, Aeromodelling, Woodball, Kurash, Softball-Baseball, Golf, Cricket. Binaraga, Bermotor, Menembak, Judo, Tenis Mesja dan Bulu Tangkis.

Sementara itu Ketua Harian KONI Lampung Brigjen TNI Purn Amalsyah Tarmizi menambahkan, 3 Cabor sudah dipastikan gagal ke PON 2024 karena tidqk lolos pada babak kualifikasi. 3 cabang olahraga tersebut adalah  Hockey, Bridge dan Petanque.

Sedangkan untuk renang dan atletik akan ditentukan dari hasil Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) 2023 yang berlangsung di Riau. Lalau satunya adalah sepatu roda, dimana saat ini tengah berlangsung babak kualifikasi (Pra-PON) di Sleman Citu Hall Yogyakarta 22-25 Agustus 2023.

"Kita masih menyisahkan 42 Cabor lagi, yang belum mengikuti atau berlangsungbya babak kualifikasi PON. Harapan kita akan kembali bertambah, Cabor yang lolos PON. Puluang lolos juga masih banyak, seperti angkat berat, senam, karate, pencak silat dan lainnya," kata Amalsyah.

Tentunya harapan mereka adalah lolos PON dengan medali, sehingga pada PON mendatang juga meraih medali. 

BACA JUGA:Bina WBP, Lapas Metro Jeli Manfaatkan Lahan Kosonglapas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: