Desi, Pelaku Penggelapan Motor Jadi Target Operasi Polisi

Desi, Pelaku Penggelapan Motor Jadi Target Operasi Polisi

Foto: Tampang wanita bernama Desi, buronan Polres Metro atas dugaan penggelapan dan pencurian sepeda motor di empat tempat berbeda.-(Istimewa)-

RADARMETRO - Polisi hingga saat ini masih memburu keberadaan Desi, pelaku penggelapan dan pencurian sepeda motor yang telah beraksi pada empat lokasi berbeda.

"Untuk saat ini masih proses penyelidikan," ujar Kasatrekrim Polres Metro AKP Mangara Panjaitan saat dikonfirmasi di ruangannya Senin (4/9/2023).

Ia menegaskan kasus penggelapan dan pencurian motor dengan Terlapor atas nama Desi terus diproses. Bahkan, Desi telah masuk target utama operasi Satreskrim Polres Metro.

"Keberadaan Terlapor saat ini menjadi target utama operasi kami, secepatnya akan kami ungkap kasus tersebut," jelasnya.

Mangara mengakui gerak-gerik Desi sangat lihai dalam menghindari kejaran aparat kepolisian. Namun, pihaknya memastikan cepat atau lambat Desi akan tertangkap.

BACA JUGA:Sudah 4 Kali Diadukan, Warga Mengeluh Kinerja Polisi Metro

"Terlapor ini berpindah-pindah tempat, masih kita telusuri keberadaannya," ungkapnya.

Ia juga meminta masyarakat maupun keluarga dapat koperatif dalam menangani kasus tersebut. Jika mengetahui keberadaan Desi agar segera melaporkan ke pihak kepolisian.

"Kalaupun masyarakat mengetahui keberadaan Terlapor, bisa langsung menghubungi kami," tandasnya.

Sebelumya, wanita bernama Desi kembali dilaporkan ke kepolisian atas dugaan kasus penggelapan dan pencurian sepeda motor.

Sementara korbannya merupakan karyawan BFC 22 Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat, bernama Eka Puspita Sari.

Korban mengaku motornya dengan nomor polisi BE 5242 HE awalnya dipinjamkan kepada Desi pada Kamis (31/8/2023) lalu. 

Namun, motor tersebut tak kunjung dikembalikan. Peristiwa itu kemudian oleh korban dilaporkan ke pihak berwajib.

Desi juga pernah dilaporkan ke kepolisian dengan kasus yang sama pada 28 Juli 2023 lalu. Laporan tersebut tercatat dengan nomor LPB/201/VII/2023/POLRES METRO/POLDA LAMPUNG.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: