Viral Foto Mahasiswi IAIN Metro Jadi Pembina Upacara, Ternyata Ini Anaknya

Viral Foto Mahasiswi IAIN Metro Jadi Pembina Upacara, Ternyata Ini Anaknya

Foto: Terlihat Tutik Warianti mengenakan almamater biru IAIN Metro saat menjadi Pembina Upacara di SMAN 1 Kebun Tebu, Lampung Barat.-(Istimewa)-

RADARMETRO - Beredar sebuah gambar di jejaring media sosial menampilkan seorang mahasiswi IAIN Metro, mengenakan almamater biru bertindak sebagai pembina upacara di sekolahan.

Dalam gambar tersebut terlihat mahasiswi yang memakai kerudung putih serta bawahan hitam itu berada di atas podium dengan menghadap ke ratusan pelajar.

Sementara para guru sekolah mengenakan pakaian dinas Pemda warna coklat berada agak jauh di belakang.

Setelah ditelusuri, terungkap bahwa mahasiswi di foto tersebut bernama Tutik Warianti.

Tutik menempuh pendidikan di Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) IAIN Metro.

Hal tersebut dibenarkan oleh Wakil Dekan I FTIK IAIN Metro Isti Fathonah saat dikonfirmasi radarmetro.disway.id pada Rabu (25/10/2023).

“Benar itu mahasiswi IAIN Metro, namanya Tutik Warianti mahasiswa PAI angkatan 2020,” ujar Isti.

BACA JUGA: Kerajinan dari Limbah Pelepah Pisang Menjadi Barang Bernilai Jual Bersama Tim PKM PM UM Metro

Dijelaskannya Tutik Warianti merupakan salah satu dari ratusan mahasiswa IAIN Metro yang mengikuti program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) 2023.

Isti yang juga ketua pelaksana PLP IAIN Metro 2023 itu juga mengatakan foto mahasiswinya tersebut diambil saat menjadi pembina upacara bendera Senin (23/10) lalu.

“Dia menjadi pembina upacara di SMAN 1 Kebun Tebu, Lampung Barat, saat menjalani PLP,” ungkapnya.

PLP merupakan kegiatan wajib yang ditempuh mahasiswa karena memiliki bobot 4 SKS (Satuan Kredit Semester).

Melalui PLP, mahasiswa menjalani proses implementasi pengetahuan dan wawasan yang mereka pelajari di bangku kuliah.

Peserta PLP IAIN Metro diterjunkan ke sekolah masing-masing sejak 18 September hingga 4 November 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: