Pengunjung Wisata Dadakan Irigasi di Jalan Proklamasi Membludak, 1 Jam Macet Kendaraan Tak Bergerak

Pengunjung Wisata Dadakan Irigasi di Jalan Proklamasi Membludak, 1 Jam  Macet Kendaraan Tak Bergerak

Foto : Kemacetan panjang terjadi hingga hampir 2 kilometer. Bahkan hampir 1 jam kendaraan tak dapat bergerak.-(Istimewa)-

RADARMETRO - Pengunjung wisata dadakan irigasi di Jalan Proklamasi, Kelurahan Mulyosari, Kecamatan Metro Barat, Kota Metro semakin membludak pada Minggu 29 Oktober 2023.

Kondisi ini menyebabkan kemacetan panjang di sekitar lokasi. Bahkan banyaknya pengunjung yang datang di wisata dadakan Jalan Proklamasi ini membuat kendaraan tak bergerak.

Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan panjang hingga hampir 2 kilometer. Banyaknya kendaraan roda dua dan roda empat yang melintas hingga kendaraan tak mampu bergerak.

Kondisi ini mengingat jalan di wisata dadakan ini tidak terlalu lebar dan banyaknya pengunjung membuat kemacetan panjang.

Kendaraan yang melintas di wisata dadakan membuat kendaraan tak mampu bergerak hingga sekitar 1 jam. Dimulai pukul 18.00 WIB hingga 19.00 WIB.

Pantauan di lapangan tampak sejumlah petugas mengatur lalu lintas kendaraan yang datang. Pelan-pelan kemacetan tersebut mulai dapat terurai. 

Amel salah seorang pedagang di wisata dadakan irigasi di Jalan Proklamasi mengatakan, saat hari libur memang jumlah pengunjung ini membludak. Bahkan jumlahnya bisa mencapai 4 kali lipat dibandingkan hari biasa. 


Foto : Kemacetan panjang di lokasi wisata dadakan Jalan Proklamasi Kota Metro.-(Istimewa)-

BACA JUGA:Diduga Selamatkan Rekannya, Usman Tenggelam di Wisata Dadakan Saluran Irigasi Jalan Proklamasi Metro

Kondisi tersebut membuat kemacetan panjang tak dapat terelakan. Bahkan kemacetan hampir terjadi sekitar 1 jam. 

"Macet total, dari jam 6 sampai dengan jam 7 malem ini baru bisa jalan. Memang setiap hari libur begini ramai sekali," ujarnya. 

Menurutnya, kemacetan panjang tersebut terjadi hingga hampir 2 km. Kondisi membuat sejumlah kendaraan putar arah. 

"Macet banget, kendaraan susah bergerak. Jadi banyak putar arah mereka, karena terjebak macet," ujarnya. 

Senada dikatakan Yunita warga Kelurahan Ganjaragung, Kecamatan Metro Barat. Ia mengaku terpaksa putar arah lantaran terjebak macet. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: