PWI kabupaten Pringsewu Mengadakan Buka Bersama
Foto: PWI kabupaten Pringsewu Mengadakan Buka Bersama--
RADARMETRO - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pringsewu mengadakan kegiatan buka puasa bersama di Kantor Sekretariat PWI Kabupaten Pringsewu, Rabu (27/03) petang.
Menurut Ketua PWI Kabupaten Pringsewu Agus Tri Wahyudi, kegiatan buka puasa bersama merupakan agenda rutin PWI Kabupaten Pringsewu pada setiap bulan suci Ramadan.
"Dengan buka puasa bersama ini, diharapkan akan lebih mempererat rasa kebersamaan dan kekeluargaan diantara anggota PWI Kabupaten Pringsewu," ujarnya.
Sementara itu, Kadis Kominfo Kabupaten Pringsewu Moudy Ary Nazolla, S.STP., M.H. mengapresiasi PWI Kabupaten Pringsewu yang mengadakan kegiatan buka puasa bersama tersebut.
BACA JUGA:Berkas Lengkap, Satnarkoba Polres Pringsewu Limpahkan Lima Tersangka Narkoba Ke JPU
Selain sebagai wadah silaturahmi juga dapat menambah ilmu sekaligus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, melalui tausiyah yang disampaikan.
"Semoga acara ini membawa keberkahan bagi kita sekalian," ujar Moudy, didampingi Kabid Informasi Komunikasi Publik dan Statistik Sektoral Dinas Kominfo Kabupaten Pringsewu Rustadi Wijaya.
Lebih lanjut Kadis Kominfo mengatakan Pemkab Pringsewu menyadari peran penting pers, sebab menurutnya, sebaik apapun program pemerintah, tanpa adanya dukungan pers, maka gaungnya tidak dapat dirasakan oleh masyarakat.
BACA JUGA:Pastikan Pelayana Berjalan Optimal, Pelayanan Publik Polres Pringsewu di Cek Kapolres
"Namun demikian, kami berharap rekan-rekan pers dapat menyampaikan pemberitaan yang berimbang. Semoga sinergitas antara PWI dan Pemkab Pringsewu dapat terjalin lebih erat dalam rangka bersama-sama memajukan Kabupaten Pringsewu," ucapnya.
Acara buka puasa bersama diisi tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Achmad Syaifudin dari Pringsewu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: