Meriah! Acara Milad Ke-15 Himadikmi FKIP UM Metro, Angkat Tema Kreativitas

Meriah! Acara Milad Ke-15 Himadikmi FKIP UM Metro, Angkat Tema Kreativitas

Foto : Acara Milad Ke-15 Himadikmi FKIP UM Metro Berjalan Lancar-(Fenny)-

RADARMETRO - Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi (HIMADIKMI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Metro merayakan Milad ke-15 tahun dengan mengadakan berbagai kegiatan. Tepatnya berumur 15 tahun pada tanggal 29 Mei di tahun 2023 ini HIMADIKMI mengadakan rangkaian lomba berkolaborasi dengan Prodi Pendidikan Ekonomi.

Adapun perlombaan dimulai dari awal Mei dan diakhiri dengan acara Puncak Milad pada hari Minggu, 28 Mei 2023. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Gedung E Kampus 1 Universitas Muhammadiyah Metro. Pada acara puncak milad ini dihadiri oleh Wakil Dekan III FKIP UM Metro Bapak Syaifudin Latif Darmawan, M.Pd., Kaprodi Pendidikan Ekonomi, Dosen Prodi Pendidikan Ekonomi, Ketua Ormawa dilingkungan Universitas Muhammadiyah Metro.

Juan selaku ketua panitia menyampaikan dalam sambutan mewakili panitia, "Rangkaian kegiatan Milad Ke-15 Himadikmi FKIP UM Metro telah berjalan selama satu bulan dimulai awal Mei dan diakhiri pada hari ini. Kami meminta maaf atas segala kekurangan."

BACA JUGA:Tiga Mahasiswa Berbakat UM Metro Berpartisipasi dalam NUDC 2023

Latif Ketua Umum HIMADIKMI menyampaikan dalam sambutan, "Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu mensukseskan acara Milad Ke-15 Himadikmi sponsor ship, media partner, Bapak Ibu Dosen serta rekan-rekan pengurus Himadikmi.

Kaprodi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro Bapak Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd. menyampaikan dalam sambutannya, "Saya memberikan apresiasi yang sangat luar biasa kepada pengurus Himadikmi periode 2022-2023 yang telah komitmen melaksanakan kegiatan Milad Himadikmi yang pada kali ini ke-15. Mudah-mudahan Himadikmi tetap bisa mengkader hal-hal yang positif kepada adik-adik tingkatnya sampai terus menerus tidak ada putusnya."

Jadi mahasiswa tanpa berorganisasi tidak sebanyak mendapat kompetensi saat berorganisasi. Ilmu-ilmu yang dipelajari diruang kelas tentu akan berbeda kualitasnya dengan keadaan kenyataannya. Ini selaras dengan tema milad Himadikmi kali ini yaitu Kreativitas Menuju Generasi Emas. Harapannya melalui wadah Himadikmi ini salah satunya, bisa menjadikan lulusan prodi Pendidikan Ekonomi menjadi Generasi Emas, tambah Bapak Fajri.

BACA JUGA:UM Metro Kirim 20 Mahasiswa dalam Perlombaan ONMIPA 2023

Wakil Dekan III FKIP UM Metro Bapak Syaifudin Latif Darmawan, M.Pd. dalam sambutan menyampaikan, "Kompetensi itu perlu proses belajar, melalui menjadi panitia dan aktif berorganisasi inilah prosesnya. Pengalaman dalam berorganisasi akan berdampak besar pada kita."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: