Tiga Dosen Prodi Pendidikan Ekonomi Beri Pelatihan dan Sharing tentang E-commerce & Digital Marketing

Tiga Dosen Prodi Pendidikan Ekonomi Beri Pelatihan dan Sharing tentang E-commerce & Digital Marketing

Foto: Tiga dosen program studi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro Lilian Mega Puri, S.Pd.,M.Pd., Desi Budiono, S.Pd., M.Pd., dan Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd. memberikan pelatihan dan sharing E-commerce dan digital marketing-(Fenny)-

RADARMETRO - Tiga dosen program studi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro Lilian Mega Puri, S.Pd.,M.Pd., Desi Budiono, S.Pd., M.Pd., dan Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd. memberikan pelatihan dan sharing E-commerce dan digital marketing kepada pengurus Karang Taruna Pemuda Mandiri Rejomulyo dan Pemuda Muhammadiyah Metro Selatan.

Kegiatam ini dilaksanakan pada hari Kamis, 15 Juni 2023 bertempat di 26 Polos Rejomulyo Kec. Metro Selatan. 

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari hibah OPR Pengabdian kepada masyarakat Universitas Muhammadiyah Metro.

BACA JUGA:Dosen UM Metro Beri Pelatihan Ternak Lele Praktis bagi Kelompok Tani Hijau Daun

Selain pengurus Karang Taruna Pemuda Mandiri Rejomulyo dan Pemuda Muhammadiyah Metro Selatan, hadir pula mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro.

Untuk menarik minat para pemuda pengurus Karang Taruna Pemuda Mandiri Rejomulyo, Pemuda Muhammadiyah Metro Selatan dan mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi dalam acara juga diselingi jamming akustik.

Dalam penyampaian pelatihan dan sharing Bapak Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd. menyampaikan, "Kalian sebagai generasi muda tentu harus tau dan sadar adanya pergeseran kegiatan ekonomi.

Misalnya seperti pasar-pasar tradisional saat ini sepi dan pembeli berpindah ke pembelian online".

Lilian Mega Puri, S.Pd.,M.Pd. juga menyampaikan, "Kita sebagai generasi muda harus tai aplikasi-aplikasi E-commersce misal seperti shopee, tokopedia, lazada.

Tidak hanya tau cara beli saja, namun juga harus tau cara menjual produk bagaimana."

BACA JUGA:Wali Murid Minta Hapuskan Wisuda TK Hingga SMA Langsung ke Mendikbud

Desi Budiono, S.Pd., M.Pd. menambahkan, "Selain E-commersce penjual online saat ini juga bisa dijual atau dipromosikan lewat sosmed seperti IG, FB, Tiktok dll.

Kita bsa melihat barang cek banyak dicari menggunakan google tren."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: