Jelang Akhir Semester, Prodi Magister Manajemen UM Metro Soroti Program RPL dan Rencana Perubahan Kurikulum

Jelang Akhir Semester, Prodi Magister Manajemen UM Metro Soroti Program RPL dan Rencana Perubahan Kurikulum

Foto: Suasana Rapat Prodi Magister Manajemen Universitas Muhammadiyah Metro-(Barnas Rasmana)-

RADARMETRO - Menjelang akhir semester genap Tahun Akademik 2022/2023 Program Studi Magister Manajemen (MM) PPs Universitas Muhammadiyah Metro gelar rapat bersama dosen program studi, Kampus Pascasarjana UM Metro, Rabu (12/7/2023).

Dalam rapat, Ketua Program Studi Magister Manajemen Dr. Deny Edy Widodo, S.E., M.M., beserta Dosen Program Studi diantaranya Dr. Bambang Suhada, M.Si., Dr. Febriyanto, S.E., M.M., Dr. Kuncoro, S.E., M.M., dan Kabag Akademik Dharmawan, M.M., membahas perihal Ujian Akhir Semester, Pembagian Tugas Monev Catur Dharma Perguruan Tinggi, Roadmap Penelitian - Pengabdian Kepada Masyarakat.

Selain itu, Kaprodi beserta Dosen juga membahas tindak lanjut hasil Akreditasi Prodi Magister Manajemen yang pada 4 Juli 2023, ditetapkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) mendapat Peringkat Akreditas BAIK SEKALI dengan SK BAN-PT Nomor: 2595/SK/BAN-PT/Ak/M/VII/2023 dan berlaku sejak 4 Juli 2023 hingga 4 Juli 2028.

"Dari hasil akreditasi kemarin, ada beberapa catatan yang harus kita tindaklanjuti seperti meningkatkan jumlah Karya Ilmiah Dosen dan Karya Ilmiah Mahasiswa yang terpublikasi jurnal internasional," ungkap Dr. Deny Edy Widodo, S.E., M.M., dalam rapat tersebut.

BACA JUGA:FKIP UM Metro Kuatkan Pemasaran Digital dan Packaging Produk KWT

Hal itu disambut baik oleh peserta rapat, diantaranya Dr. Bambang Suhada, M.Si., menyarankan agar tim di Prodi Magister Manajemen UM Metro menyusun bank judul penelitian/riset untuk dosen.

Roadmap penelitian dan pengabdian kepada masyarakat Prodi Magister Manajemen, menurut Dr. Bambang Suhada agar ditinjau ulang menyesuaikan keahlian dosen di program studi.

"Roadmap penelitian dan pengabdian kepada masyarakat saya rasa perlu dipetakan kembali, benar-benar disesuaikan dengan bidang ilmu atau bidang keahlian dosen seperti misalnya bidang ilmu saya Manajemen Teknologi, atau Manajemen Lingkungan Industri, Pak Febri mungkin ahli dibidang Manajemen Keuangan, Pak Kuncoro bidang Manajemen Pemasaran, Pak Dharmawan dan Pak Marhaban barangkali ahli dibidang Manajemen SDM," ujarnya.

Dr. Bambang Suhada juga mendorong perubahan struktur kurikulum prodi MM. "perkembangan IPTEK saat ini sangat cepat, kurikulum kita harus bisa mengakomodir perkembangan tersebut, tentunya harus terlebih dahulu diadakan riset untuk menentukan keunggulan prodi kita dan bukan hanya berada pada tataran konsep yang bagus tetapi pengimplementasiannya (praktis/aplikatif) mudah diaplikasikan juga berdampak luas," imbuhnya.

Ia juga mendorong agar diadakan diskusi rutin untuk menumbuhkan suasana akademik di Prodi Magister Manajemen. Diskusi, menurut Dr. Bambang Suhada bisa berupa sharing keilmuan, diskusi akademik, atau literatur review.

Senada, Dr. Febriyanto, S.E., M.M., dalam kesempatan rapat menyampaikan terkait program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) di Prodi Magister Manajemen.

"Prodi Magister Manajemen ini termasuk prodi yang sudah mendapatkan izin untuk menyelenggarakan program RPL, artinya prodi ini sudah bisa mengakui Pengalaman Kerja (Keahlian) sebagai SKS Matakuliah, sehingga penyelesaian studi dari mahasiswa lebih efisien dan banyak fokus pada praktik tugas akhir," ungkapnya.

BACA JUGA:Usai Asesmen Lapangan, BANPT Terbitkan SK Akreditasi Baik Sekali untuk S2 Manajemen UM Metro

Untuk diketahui, rapat Prodi Magister Manajemen PPs UM Metro dihadiri oleh Kabag Akademik dan Keuangan Pascasarjana UM Metro Dharmawan, M.M., dosen dan staf sebagai notulen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: