Dapat Kuota 260 Formasi, BKPSDM Metro Siapkan Rekrutmen P3K

Dapat Kuota 260 Formasi, BKPSDM Metro Siapkan Rekrutmen P3K

Foto : Sekretaris BKPSDM Kota Metro, Alek Destrio dikonfirmasi awak media, Jumat (25/8/2023).-(Ria Riski A.P)-

RADARMETRO - Pemerintah Kota (Pemkot) Metro melalui Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) mulai mempersiapkan rencana penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (P3K) di lingkungan pemerintah setempat. Ini menyusul turunnya kuota penerimaan P3K untuk Pemerintah Kota Metro sebanyak 260 formasi. 

Kepala BKPSDM Kota Metro, Welly Adiwantra melalui Sekertaris Alek Destrio menjelaskan bahwa kuota yang diterima Pemkot Metro hanya sebanyak 260 formasi. Padahal sebelumnya pihaknya telah mengusulkan sebanyak 322 formasi. 

"Jadi ada pengurangan 72 formasi dari 119 formasi tenaga teknis yang kita usulkan. Jadi untuk formasi tenaga teknis hanya disetujui 47 formasi," terangnya, Jumat (25/8/2023). 

Sementara itu, jelasnya, untuk formasi tenaga kesehatan dan tenaga guru diberikan sesuai dengan usulan. Dimana sebelumnya BKPSDM mengusulkan sebanyak 80 formasi dan tenaga pendidikan 133 formasi. 

"Jadi untuk formasi pendidikan dan kesehatan itu tidak ada perubahan. Yang ada perubahan hanya di formasi teknis yang turun dari usulan kita," jelasnya.

Ia mengatakan, BKPSDM baru menerima formulasi dari Menpan. Karenanya pihaknya akan kembali berkoordinasi dengan mengenai rencana rekrutmen tersebut. 

"Jadi saat ini kita sedang tahap persiapan. Untuk mekanismenya seperti apa, kan nanti akan dikoordinasikan lagi dengan BKN," kata dia.

BACA JUGA:PSKK IAIN Metro Sebut Ada 52 Persen 'Suara' Pemuda di Pemilu 2024

Lebih lanjut, Alek menyampaikan bahwa rekrutmen P3K formasi tenaga teknis akan digelar secara mandiri. Sementara untuk formasi tenaga pendidikan dan tenaga kesehatan telah dilakukan terlebih dahulu.

"Untuk prosesnya kan kita melaksanakan mandiri khusus untuk yang teknis. Nah kalau yang pendidikan dan kesehatan sudah berdasarkan yang kemarin masuk passing grade. Jadi begitu mereka kalau lolos kan sudah keluar nominasinya dari sana. Untuk pelaksanaannya tinggal yang teknis," pungkasnya. 

Diberitakan sebelumnya, Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Metro mengaku telah mengusulkan penambahan jumlah pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (P3K) ke pemerintah pusat. Usulan penambahan P3K tersebut dilakukan pada formasi tenaga kesehatan, guru dan tenaga teknis. 

Demikian disampaikan Kepala BKPSDM Kota Metro, Welly Adiwantra melalui Kabid Pengadaan dan Mutasi Pegawai BKPSDM Kota Metro, Eva Yuliasih dikonfirmasi awak media, Selasa (20/6/2023). 

Ia mengatakan, pihaknya telah mengusulkan penambahan tenaga P3K sebanyak 332 orang. Diantaranya terdiri dari 80 orang tenaga kesehatan, 133 orang tenaga guru dan 119 orang tenaga teknis. 

"Usulan kita buat di tanggal 18 April 2023 yang sudah kita sampaikan ke Kemenpan. Namun usulan tersebut belum turun, hasilnya masih menunggu dari pusat," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: