PPK ORMAWA Himadikmi FKIP UM Metro Gelar Penyamaan Persepsi Program dan Pelatihan Pengelolaan Pojok Literasi

PPK ORMAWA Himadikmi FKIP UM Metro Gelar Penyamaan Persepsi Program dan Pelatihan Pengelolaan Pojok Literasi

Foto: Tim PPK ORMAWA Himadikmi FKIP UM Metro Gelar Pelatihan Pengelolaan Pojok Literasi Kepada KWT di Ngestirahayu -(Fenny)-

RADARMETRO - Kegiatan Penyamaan Persepsi Program dan Pelatihan Pengelolaan Pojok Literasi ini merupakan salah satu kegiatan lanjutkan dari Program PPK ORMAWA Kemdikbud-Ristek dari Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi (HIMADIKMI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Metro.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 2 September 2023 dimulai pukul 08.30 WIB hingga pukul 12.00 WIB dan bertempat di Aula Kantpr Kampung Ngestirahayu Kecamatan Punggur.

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Kampung Ngestirahayu Ibu Fitra, Kepala Dusum 7 Bapak Ahmad Muhajirin, Ketua dan perwakilan anggota 5 KWT sebagai mitra dalam program PPK ORMAWA ini, dosen pembimbing Bapak Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd. yang juga sebagai narasumber dalam kegiatan ini dan beberapa anak muda sebagai perwakilan dari Risma di Ngestirahayu.

Dalam pembukaan acara Wisnu selaku ketua Tim PPK ORMAWA Himadikmi menyampaikan, "Terima kasih kepada kepala Kampung Ngestirahayu yang telah mendukung program PPK ORMAWA Himadikmi, terima kasih telah mengizinkan kami menggunakan Aula Kantor Kampung Ngestirahayu, terima kasih ketua dan pengurus 5 KWT di Ngestirahayu yang telah hadir."

Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program PPK ORMAWA, dimana pada kegiatan ini nanti akan disampaikan penyamaan persepsi dan pelatihan pengelolaan pojok literasi oleh dosen pembimbing kami yaitu Bapak Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd., ucap Wisnu.

Bapak Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd. dalam sambutannya menyampaikan, "Kegiatan PPK ORMAWA ini merupakan kegiatan pemberdayaan masyarakat, jadi bukan mahasiswa menyuruh masyarakat atau masyarakat menyuruh mahasiswa, tapi mahasiswa bersama-sama dengan masyarakat melaksanakan kegiatan ini."

Mohon dukungannya Bapak Ibu semua dalam program ini, program ini merupakan implementasi dari slogan mahasiswa sebagai agen perubahan.

Jadi niat tulus mahasiswa ini ingin membantu masalah Bapak Ibu di KWT untuk dicarikan solusi melalui berbagai kegiatan yang nantinya akan dilaksanakan di pojok literasi tiap KWT, tambah Bapak Fajri.

BACA JUGA:Dosen Pendidikan Ekonomi UM Metro Beri Pelatihan Pengelolaan Pojok Literasi Kepada KWT di Ngestirahayu

Sekretaris Kampung Ngestirahayu Ibu Fitra dalam sambutannya menyampaikan, "Kami mewakili pemerintah Kampung Ngestirahayu Kecamatan Punggur Lampung Tengah sangat mendukung kegiatan ini, apalagi ini singkron juga dengan program kampung Ngestirahayu yaitu taman baca di KWT, mudah-mudahan dengan singkronnya kegiatan ini semakin baik."

Kepala Dusum 7 Bapak Ahmad Muhajirin dalam sambutannya menyampaikan,"Kami sangat berterima kasih kepada Universitas Muhammadiyah Metro telah membawa program ini ke kampung Ngestirahayu.

Tentu ini sangat bermanfaat untuk kampung Ngestirahayu, sebagai pusat pembelajaran masyarakat."

Seteleh acara pembukaan dilanjutkan kegiatan inti yaitu Penyamaan Persepsi dan Pelatihan Pengelolaan Pojok. 

Dosen sekaligus Kaprodi Pendidikan Ekonomi FKIP UM Metro Bapak Fajri Arif Wibawa, S.Pd., M.Pd. memberikan pelatihan pengelolaan pojok literasi kepada KWT di Kampung Ngestirahayu Kecamatan Punggur Lampung Tengah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: