Senyum Cak Imin Dicecar Terkait OK OCE dan Korupsi di Partai Pengusung
Foto: Terlihat Muhaimin Iskandar alias Cak Imin saat dicecar pertanyaan terkait mangkraknya program OK OCE dan maraknya korupsi.-(MH Naim)-
RADARMETRO - Cawapres nomor urut 1, Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin hanya bisa tersenyum saat dicecar pertanyaan terkait mangkraknya OK OCE dan kasus korupsi di tubuh partai pengusung.
Momen itu terjadi ketika Cak Imin hadir dalam acara Slepet Imin bersama Gen Z dan Milenial di Kopi Alam Kota Metro, pada Senin (8/1/2024).
Cak Imin melanjutkan kampanye politik ke beberapa kabupaten/kota di Provinsi Lampung.
Lawatannya kali ini berlangsung selama dua hari, dimulai pada 8 Januari hingga 9 Januari 2024.
Salah satu lokasi kampanye dilakukan di Kota Metro, dengan berdiskusi bersama Gen Z dan Milenial membahas visi, misi, serta program yang digagas pasangan. Anis-Muhaimin.
Momen kedatangan Cak Imin di Kopi Alam, Kecamatan Metro Pusat, sekira pukul 11.30 WIB disambut meriah pendukungnya.
Di kesempatan itu, forum berlangsung riuh saat memasuki segmen tanya jawab antara Cak Imin dengan peserta.
Salah seorang peserta bernama Ahmad Habib Alwi berseloroh bahwa ketiga calon presiden di Pilpres 2024 memiliki citra buruk masing-masing.
Kemudian Alwi melempar sejumlah pertanyaan kepada Cah Imin.
BACA JUGA:Cak Imin Dipastikan Datang ke Lampung, Berikut Rute Selama 2 Hari Kampanye
Pertanyaan pertama terkait pandangan Cak Imin dengan adanya sejumlah kader partai pengusung yang terlibat kasus korupsi.
Seperti kasus korupsi menara base transceiver station (BTS) Kementerian Komunikasi dan Informatika, yang menjerat Jhonny G Plate.
"Tadi kan kata bapak (Cak Imin) kalau internet tidak di korupsi ya sudah jadi. Nah pertanyaannya, yang korupsi BTS itu dari Partai Nasdem," ujar Alwi disambut riuh tepuk tangan peserta Slepet Imin Kota Metro.
Kasus yang serupa di partai pengusung Anis-Muhaimin, kata Alwi, Syahrul Yasin Limpo yang ditetapkan tersangka dugaan korupsi saat menjabat sebagai Menteri Pertanian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: