Bakal Terima Piala Kalpataru Nasional 2024, Kompas dan Bank Sampah Pringsewu Diskusikan Pengolahan Sampah

Bakal Terima Piala Kalpataru Nasional 2024, Kompas dan Bank Sampah Pringsewu Diskusikan Pengolahan Sampah

Foto: Bakal Terima Piala Kalpataru Nasional 2024, Kompas dan Bank Sampah Pringsewu Diskusikan Pengolahan Sampah -(Reza)-

RADARMETRO - Kelompok Masyarakat Pengelola Sampah (Kompas) bersama Bank Sampah se-Kabupaten Pringsewu menggelar Diskusi Pengelolaan Sampah di Aula TPS3R Jejama Secancanan, Kelurahan Pringsewu Barat, Kecamatan Pringsewu, Jumat (2/2/2024).

Menurut Ketua Forum TPS3R-TPST Kabupaten Pringsewu Lukman Riyadi, S.Pd., diskusi pengelolaan sampah diikuti sebanyak 12 kelompok masyarakat pengelola sampah dan bank sampah se-Kabupaten Pringsewu. Diskusi tersebut juga menghadirkan motivator Almira Nabila Fauzi, B.Bus.Com. sebagai narasumber.

Lukman Riyadi dalam pertemuan tersebut mengatakan, pengolahan sampah adalah salah satu faktor pemanfaatan limbah sampah. Fungsinya bisa mengurangi dan memanfaatkan limbah sampah.

Lukman menambahkan selain limbah bisa bermanfaat, ke depan limbah sampah disulap menjadi kerajinan tangan bisa yang menghasilkan pundi penghasilan. Sehingga semakin membantu perekonomian masyarakat itu sendiri.

BACA JUGA:Pj Bupati Pringsewu Lantik Tiga Pejabat Tinggi Pratama, Siapa Saja?

"Semoga Mbak Almira Nabila Fauzi sebagai motivator dan calon DPD dari Lampung, bila telah menjabat nanti bisa memikirkan gejolak sampah dan manfaat sampah untuk masyarakat," terangnya.

Di tempat yang sama Almira Nabila Fauzi mengungkapkan rasa bangganya lantaran di Kabupaten Pringsewu bisa mengkreatifkan limbah sampah jadi barang yang bermanfaat dan bisa membantu mengurangi limbah sampah.

Almira menambahkan, jadi dan tidak jadi anggota DPD nanti, hal seperti ini harus dilestarikan, karena gejolak pengelolaan sampah bukan pada di Lampung, tapi sudah menjadi masalah dunia.

"Maka dari itu kita bangkit bersama mengatasi sampah, manfaatkan limbah sampah untuk kreatifitas yang bermanfaat," terangnya.

Almira menyampaikan, bila ia menjadi anggota DPD, ia akan berjuang tentang pengolaan sampah ini baik masalah finisial maupun sumber daya manusia tentang pengolahan sampah.

BACA JUGA:Pj. Bupati Pringsewu Serahkan Bantuan Pangan Beras

"Kegiatan yang membahas tentang inovasi dan kreatifitas dalam pengelolaan sampah ini juga sebagai persiapan terkait Kabupaten Pringsewu akan saya wakili sebagai Calon Penerima Piala Kalpataru Nasional 2024," tandas Almira.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: