Cegah Korupsi, Istri dan Suami Pejabat di Pemkot Metro Diberi Bimtek dari KPK

Cegah Korupsi, Istri dan Suami Pejabat di Pemkot Metro Diberi Bimtek dari KPK

Foto : Walikota Metro Wahdi membuka kegiatan Bimtek Keluarga Berintegritas bekerjasama dengan KPK di Balroom Aidea Grande Hotel, Selasa (5/3/2024). -(Ria Riski A.P)-

Ditanya bimtek kaitannya dengan gaya istri pejabat yang bermewah-mewahan, Wahdi mengaku telah mengingatkan ASN terkait larangan tersebut.

"Saya menyampaikan sudah lama kepada ibu-ibu bahwa kita harus berpatut diri dengan sebaik-baiknya," katanya.

Sebaliknya Wahdi mengaku tidak melihat gaya bermewah-mewahan tampak dilakukan ASN maupun istri-istrinya.

"Saya nggak pernah di sini lihat ibu-ibu memakai tas hermes, tapi biasa-biasa saja. Rata-rata ibu-ibu di sini pakai tas buatan asli Kota Metro, karena kita punya Metro Bangga Beli (MB2)," bebernya.

BACA JUGA:BKPSDM Metro Usulkan Tambah Pegawai Lewat Seleksi CPNS dan PPPK, Ini Jumlahnya!

Menurutnya, dengan program MB2 tersebut maka akan merangsang pertumbuhan UMKM di kota setempat. Dengan begitu akan meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat.

"Kalau kita bangga dengan produk Kota Metro, maka kesejahteraan akan lebih cepat. Itu sudah dimulai lo sejak tahun 2021, MB2 itu," katanya lagi. 

Sementara itu, ditanya terkait pengawasan menurut Wahdi pengawasan telah dilakukan secara  internal pemerintah melalui Sistem Pengendalian Internal Pemerintahan (SPIP) terhadap akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (AKIP). 

"Jadi internal dulu dimulai. Tapi bicara pengawasan, dari bapak ibu jangan minta yang macem-macem," tutupnya.

Sementara itu, Analis Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi dari KPK Qolda Fatihah menjelaskan, Pemkot Metro menjadi kota yang pertama di tahun ini yang berkolaborasi dengan KPK dalam pemberatasan korupsi. 

Di mana kolaborasi dilakukan untuk mewujudkan keluarga berintegritas melalui bimbingan teknis pemberdayaan masyarakat anti korupsi. 

BACA JUGA:Wow... Tahun Ini Pemkot Metro Alokasikan Anggaran Rp140 M untuk Bangun Infratruktur

"Jadi bimbingan teknis di pagi hari ini sampai seharian, merupakan salah satu pilar pemberantasan korupsi dari KPK, yakni melalui pilar pendidikan," jelasnya. 

Selanjutnya, tambah Qolda, dua pilar lainnya yaitu represif dan juga perbaikan sistem. 

"Namun ketiga pilar tersebut tidak akan  berjalan maksimal tanpa peran serta masyarakat diantaranya bapak ibu di Pemkot Metro," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: