Dorong P3DN, Dinas Koperasi dan UMKM Metro Ajak Warga Gunakan Produk Lokal Metro

Dorong P3DN, Dinas Koperasi dan UMKM Metro Ajak Warga Gunakan Produk Lokal Metro

Foto : Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Yerri Ehwan meninjau produk lokal produksi UMKM Kota Metro. -(Ria Riski A.P)-

"Karenanya pemerintah berharap para pelaku usaha juga bisa memproduksi barang, dengan kualitas yang diharapkan oleh pemerintah daerah," tuturnya.

Menurutnya, Pemerintah Kota Metro berkomitmen menargetkan 95% dari alokasi anggaran yang ada di APBD untuk dibelanjakan barang-barang produksi dalam negeri. Ini khususnya untuk produksi UMKM yang ada di Kota Metro.

"Sasaran kegiatan ini adalah untuk mengoptimalkan belanja dari produksi barang dagang negeri. Selain iti juga untuk produksi UMKM kita," ungkapnya.

Tidak hanya itu, tambah dia, kegiatan ini juga diharapkan dapat meminimalisasi belanja produksi dari luar negeri (import). 

BACA JUGA:Cegah Korupsi, Istri dan Suami Pejabat di Pemkot Metro Diberi Bimtek dari KPK

"Dengan meningkatkan serapan dari ataupun belanja prosuksi dalam negeri ini, kita bisa menggerakkan ekonomi masyarakat. Kemudian meningkatkan serapan tenaga kerja pelaku usaha, dan pada akhirnya bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat kita Kota Metro," tukasnya.

Diketahui, dalam rangkaian kegiatan yang digelar Dinas Koperasi UMK UM dan Perindustrian tersebut juga sebagai Diseminasi Publikasi Data Informasi dan Analisa Industri Business Matching. Tujuannya untuk endukung P3DN dengan Pengutamaan Penggunaan Produk Lokal Kota Metro.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: