Jarwo Songha Tampilkan Sastra Lisan Lampung “Pisaan” dalam Acara Maulid Nabi

Jarwo Songha Tampilkan Sastra Lisan Lampung “Pisaan” dalam Acara Maulid Nabi

Foto : Pendongeng Lampung, Jarwo Songha saat menceritakan keteladanan Nabi Muhammad SAW dalam Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di Aula SMPIT Al Banna Natar pada Jumat 13 September 2024.-(Ria Riski A.P)-

Mahap Pun Ngalimpugha (Mohon maaf semuanya

Kintu Nyak Salah Cawa (Kalau saya salah bicara

Nyak Nuppang Bucekhita (Saya mau bercerita

Liwat Pisaan Sija (Lewat Pisaan ini

Dang Pungah Ulah Dacok (Jangan sombong karena bisa

Dang Hanggum Ulah Kaya (Jangan bangga karena kaya

Lawok Gawoh Mingan Langok (Laut saja bisa kering

Disan Kham Dapok Bukaca (Disanalah kita bisa bercermin

KOTAMETRO, RADARMETRO.DISWAY.ID - Alunan syair sastra lisan Lampung “Pisaan” itu dilantunkan dengan apik oleh Pendongeng Lampung, Jarwo Songha di Aula SMPIT Al Banna Natar pada Jumat 13 September 2024.

Pria yang hobi membaca sastra lisan Lampung ini tampil dalam gelaran perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Acara ini dihadiri oleh ratusan siswa yang begitu bersemangat saat Jarwo Songha tampil berkisah mengenai keteladanan Nabi Muhammad SAW

Pendongeng Lampung, Jarwo Songha, mengawali kegiatan berkisah kali ini dengan melantunkan salah satu sastra lisan Lampung yaitu “Pisaan”. 

Tepuk tangan meriah terdengar memenuhi aula sekolah usai pria yang jalan-jalan itu membacakan pisaan. Jarwo Songha, dalam kisah yang dibawakannya menceritakan sejak peristiwa kelahiran Nabi Muhammad SAW.

BACA JUGA:Sesuaikan Tarif PBB-P2, 9 Ribu Objek Pajak di Metro Disurvei!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: